Kenali Tanda hingga Gejala Ramsay Hunt Syndrome, Penyakit yang Bikin Justin Bieber Tunda Konsernya

12 Juni 2022, 16:08 WIB
Ilustrasi - Kenali tanda-tanda hingga gejala Ramsay Hunt Syndrome yang baru-baru ini tengah diidap penyanyi Justin Bieber. /Pixabay/Camera-man.

PR DEPOK - Ramsay Hunt Syndrome baru-baru ini ramai diperbincangkan publik setelah musisi papan atas dunia yakni Justin Bieber, mengunggah dirinya yang terkena virus varicella-zoster.

Melalui media sosialnya, penyanyi berusia 28 tahun itu mengungkapkan bahwa dirinya menderita Ramsay Hunt Syndrome hingga membuat wajahnya lumpuh sebelah.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Mount Sinai, Ramsay Hunt Syndrome adalah sindrom yang disebabkan oleh virus varicella-zoster.

Berdasarkan kabar yang dihimpun, Ramsay Hunt Syndrome akan sembuh total dalam beberapa minggu, jika tidak ada banyak kerusakan pada saraf si penderita.

Baca Juga: 3 Ciri-ciri Peserta Kartu Prakerja Gelombang 32 Lolos Seleksi dan Dapat Insentif Rp 2,4 Juta

Namun jika ada beberapa saraf yang terkena virus varicella-zoster, kemungkinan tidak akan sepenuhnya pulih, meskipun telah beberapa bulan pengobatan.

Sejak gejala Ramsay Hunt Syndrome dimulai, Anda sebaiknya melakukan pengobatan dalam waktu 3 hari, untuk menghindari virus meluas lebih cepat.

Tanda-Tanda

1. Perubahan penampilan wajah, dan kehilangan gerakan normal wajah

2. Perubahan selera

Baca Juga: Profil dan Fakta Baru Karakter Uta di One Piece Film Red, Diva dari Dunia Bajak Laut

3. Kerusakan pada mata (ulkus kornea dan infeksi), mengakibatkan hilangnya penglihatan

4. Saraf wajah merapat ke struktur yang salah (abnormal), misalnya jika tersenyum maka akan menyebabkan mata menutup

5. Nyeri persisten (neuralgia pascaherpes)

6. Kejang otot wajah atau di bagian kelopak mata.

Gejala

1. Sakit parah di telinga

Baca Juga: Cara Cek Bansos Juni 2022 Pakai KTP Mudah, Cukup Akses cekbansos.kemensos.go.id di HP,

2. Ruam yang menyakitkan pada gendang telinga, saluran telinga, daun telinga, lidah, dan langit-langit mulut di sisi saraf yang terkena

3. Gangguan pendengaran di satu sisi

4. Sensasi benda berputar (vertigo)

5. Kelemahan pada satu sisi wajah yang menyebabkan kesulitan menutup satu mata, makan (makanan jatuh dari sudut lemah mulut), dan membuat gerakan halus pada wajah, serta wajah terkulai dan lumpuh pada satu sisi.

Masih belum diketahui untuk mencegah Sindrom Ramsay Hunt, tetapi mengunjungi dokter berpengalaman dan meminum obat yang dianjurkan dapat meningkatkan pemulihan.***

 

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Tags

Terkini

Terpopuler