6 Rekomendasi Tempat Nge-date Seru di Jakarta, Ada Wahana Bermain, Museum hingga Galeri Seni

19 Oktober 2023, 21:16 WIB
6 rekomendasi tempat nge-date seru di Jakarta. /Freepik/rawpixel.com

PR DEPOK - Catat enam rekomendasi tempat nge-date atau kencan seru di Jakarta, mulai dari wahana bermain, museum hingga galeri seni.

 

Jakarta memiliki banyak tempat menarik yang bisa jadi lokasi nge-date seru bagi Anda dan pasangan. Ingin tahu ada apa saja? Baca terus untuk mengetahui informasi terkait tempat nge-date seru yang ada di Jakarta.

Tak hanya gedung pencakar langit, Jakarta juga memiliki berbagai tempat wisata yang seru dan menarik, mulai dari wahana permainan, museum hingga galeri seni layaknya di Eropa.

Kali ini, PikiranRakyat-Depok.com akan membagikan enam rekomendasi tempat nge-date seru di Jakarta, mulai dari wahana bermain, museum hingga galeri seni, lengkap dengan alamatnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, dan Sagitarius Besok, 20 Oktober 2023: Hati-hati Saat Belanja Online!

1. Lotte Alley

Berlokasi di Lotte Mall, Jalan Prof. DR. Satrio No. Kav 3-4, Setiabudi, Jakarta Selatan, Lotte Alley menawarkan pengalaman jalan-jalan seru dengan mengusung tema suasana kota di Negeri Sakura Jepang dan Negeri Ginseng Korea.

Tersedia banyak spot foto aesthetic bagi Anda dan pasangan untuk mengabadikan momen bersama. Selain itu, Anda berdua bisa menyewa seragam sekolah khas pelajar Korea.

Instagram: @lottemall_jkt

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer Hari Jumat, 20 Oktober 2023: Tetap Fokus dan Tangani Keuangan dengan Baik

2. J-Sky Ferris Wheel AEON Mall

J-Sky Ferris Wheel merupakan sebuah wahana bianglala tertinggi di Indonesia, yang berada di Jalan Jakarta Garden City Boulevard No. 1, Cakung, Jakarta Timur.

Wahana kincir raksasa ini memiliki ketinggian 69 meter, yang bisa Anda nikmati bersama pasangan untuk nge-date seru.

Instagram: @ferriswheel.jsky

Baca Juga: Kuahnya Sedap! 5 Warung Makan Soto di Balaraja Paling Rekomen

3. Jakarta Aquarium & Safari

Jakarta Aquarium & Safari yang berada di Neo Soho, tepatnya di Jalan Letjen S. Parman No. 106, Grogol Petamburan, Jakarta Barat ini menawarkan sensasi pemandangan bawah laut yang membuat pengalaman jalan-jalan dengan pasangan jadi lebih berbeda.

Kapan lagi nge-date bersama pasangan sambil menjumpai berbagai binatang laut secara langsung seperti ikan pari tutul, ikan hiu hingga gurita raksasa.

Instagram: @jakartaaquarium

Baca Juga: Syarat Ajukan KUR Mandiri TKI, Dapatkan Pinjaman Hingga Rp100 Juta

4. Museum MACAN

Selain mall, Museum MACAN (Modern and Contemporary Art in Nusantara) juga bisa jadi pilihan tempat nge-date seru bareng pasangan di akhir pekan.

Terletak di AKR Tower Level M, Jalan Panjang No. 5, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, museum satu ini fokus pada seni modern dan kontemporer dari Indonesia, Asia, Amerika hingga Eropa.

Instagram: @museummacan

Baca Juga: 8 Rekomendasi Sate Terenak di Cipayung, Depok, Ratingnya Bagus

5. Galeria Sophilia

Galeri seni yang terletak di Calvin Tower lantai 6–7, Jalan Industri Raya Blok B14 Kav. 1, Kemayoran, Jakarta Utara ini sangat cocok dikunjungi untuk pasangan pecinta lukisan klasik Eropa.

Hanya dengan Rp100.000 saja, Anda dan pasangan bisa nge-date seru sambil belajar tentang lukisan karya Claude Monet, Edgar Degas, Eugène Delacroix, Vincent van Gogh hingga Leonardo da Vinci. Selain itu, di area lantai 7 terdapat koleksi kebudayaan China ratusan tahun silam.

Instagram: @galeriasophilia

Baca Juga: 6 Rekomendasi Mie Ayam Super Mantap dan Lezat di Cipayung, Depok, Sudah Coba?

6. Hutan Kota GBK

Beralamat di Jalan Jenderal Sudirman, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Hutan Kota GBK merupakan salah satu tempat nge-date gratis di Jakarta yang cukup populer.

Di sini, ada banyak pasangan atau keluarga yang menghabiskan waktu bersama dengan piknik atau sekadar duduk-duduk santai menikmati suasana taman nan asri berhiaskan pepohonan yang rindang dan gedung-gedung pencakar langit.

Itu tadi informasi mengenai enam rekomendasi tempat nge-date seru di Jakarta, mulai dari wahana bermain, museum hingga galeri seni.***

Editor: Tesya Imanisa

Tags

Terkini

Terpopuler