5 Pilihan Tempat Makan Bakso di Panceng Gresik, Bakso Telur Asin Jadi Favorit

28 Oktober 2023, 14:21 WIB
Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur tersedia rekomendasi kuliner bakso yang enak, dengan harga merakyat.* /Instagram @baksoclubid

PR DEPOK - Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur tersedia rekomendasi kuliner bakso yang enak, dengan harga merakyat, bakso dengan telur asin menjadi favorit pengunjung.

 

Bagi pencinta bakso yang ingin mencicipi bakso kepala sapi bisa kunjungi warung 'Bakso Beres' kecamatan Panceng, Gresik, Jawa Timur.

Berikut rekomendasi 5 alamat warung bakso di Panceng, Gresik yang menjadi favorit, selengkapnya versi PikiranRakyatDepok.com dari ulasan Google.

1. Baksone Mbak Nur

Baca Juga: Kapan Sebenarnya Bansos PKH Tahap 4 2023 akan Cair? Cek di Sini Penjelasannya

Harga merakyat dan bakso telur asinnya menjadi favorit pengunjung

Bakso enak harga ramah di kantong..
Alamat: Jl. Diponegoro, RT.04/RW.02, Doudo, Kec. Panceng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur

Buka setiap hari pukul: 10.00–19.00
No telepon: 0858-9598-8667

 

2. Bakso H Amali

Memiliki bakso yang besar, empuk dan kikilnya banyak dengan kuahnya cukup segar.

Berlokasi di sebelah timur PKU Sekapuk, jika dari arah Gresik sebelum KPU Sekapuk, tapi kalau dari Lamongan, setelahnya.

Alamat: Jl. Raya Deandles No.21, Doudo, Kec. Panceng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur

Buka setiap hari pukul: 08.00–22.00

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Menarik di Kabupaten Blitar, Cek Alamatnya

3. Bakso Beres

Bakso yang kuahnya begitu enak membuat yang mencicipinya ketagihan, tersedia bakso kikil, bakso balungan, bakso beranak, bakso jumbo, bakso kepala sapi.

Alamat: Jalan Raya Campurejo RT.4C, RW.01, Karangtumpuk, Campurejo, Kec. Panceng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur

Buka setiap hari pukul: 10.00–22.00
No telepon: 0856-5516-2162

 

4. Bakso Gendut dan Cendol Durian

Sesuai namanya, warung 'Bakso Gendut dan Cendol Durian' selain rasa bakso yang enak, tersedia cendol durian yang recommended, cocok saat musim kemarau seperti sekarang, bikin haus jadi hilang dan segar kembali.

Alamat: Jl. Raya Deandles No.Desa, Area Sawah, Wotan, Kec. Panceng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur

Jam buka-tutup: Sabtu pukul: 08.00–21.15

Minggu-Jumat pukul: 08.00–22.00
No telepon: 0857-8495-2385

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 63 Masih Akan Dibuka? Simak Info Terbaru dan Persyaratan Daftarnya

5. Bakso Hamid Sekapuk

Alamat: Rs Pku Muhamadiyah Sekapuk, Jl. Raya Deandles No.21, Doudo, Kec. Panceng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur

Buka setiap hari pukul: 08.00–21.00

 

Demikianlah 5 tempat makan bakso di Panceng, Gresik Jawa Timur yang bisa dikunjungi bersama keluarga tercinta.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler