5 Rekomendasi Tempat Makan Bakso Enak di Jakarta Selatan, Masuk Top Rating Semua

17 November 2023, 06:27 WIB
5 Rekomendasi Tempat Makan Bakso Enak di Jakarta Selatan /Instagram/@idola_bakso/

PR DEPOK - 5 tempat makan bakso rekomendasi di Jakarta Selatan yang masuk top rating, lengkap dengan alamatnya tersedia dalam isi artikel ini.

Kuliner bakso nampaknya masih akan terus eksis dan tak akan tergerus zaman di tengah variasi menu masakan Nusantara lainnya.

Makanan yang cocok dinikmati kapan saja ini, juga masih menjadi primadona di kala waktu makan siang, atau untuk sekedar tempat kumpul bareng.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Scorpio Hari Jumat, 17 November 2023: Hari yang Cukup Berat dan Terserang Sakit Kepala

Bagi kamu yang ingin menikmati kuliner bakso yang masuk top rating di Jakarta Selatan, 5 tempat makan rekomendasi di bawah ini mungkin bisa kamu kunjungi.

1. Bakso Solo Samrat

Tempat makan bakso yang satu ini bisa dibilang merupakan salah satu kuliner bakso rekomendasi di Jakarta Selatan, yang masuk top rating dan rasanya yang selalu menjadi favorit di Jaksel.

Mengenai jam buka tutupnya, Bakso Solo Samrat ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 pagi sampai 22.00 malam WIB.

Baca Juga: 5 Mie Ayam Diburu Banyak Pembeli di Lowokwaru, Kelezatan Rasanya Paripurna

Bila kamu ingin berkunjung ke tempat makan bakso rekomendasi ini, kamu bisa langsung ke Jalan Tebet Raya No.45c, RT.2/RW.2, Tebet Tim., Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Berdasarkan riviewnya, Bakso Solo Samrat ini mendapatkan rating 4.3 dari ribuan pengunjung yang menyukai rasanya serta beragam menu yang dimiliki.

Mengenai varian menunya, Bakso Solo Samrat memiliki menu seperti bakso tenis rusuk, es pisang ijo, bakso iga, bakso urat, bakso granat, dan masih banyak menu yang lainnya.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Tempat Makan Bakso Favorit Banyak Orang di Lowokwaru, Rasa Hidangannya Jos Gandos

2. Bakso Boedjangan Bulungan

Bakso Boedjangan Bulungan ini juga masuk dalam daftar top rating, yang mana banyak pengunjung menyukai rasa serta tekstur bakso yang dimiliki.

Kedai Bakso Boedjangan Bulungan ini juga buka setiap hari mulai pukul 10.00 pagi sampai 21.00 malam WIB.

Mengenai menu yang dimiliki, rumah makan Bakso Boedjangan Bulungan memiliki banyak menu seperti bakso urat, bakso malang, es alpukat kelapa durian, aneka minuman, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Baca Juga: Lirik Lagu Drama oleh aespa di Mini Album ke-4, Ternyata Punya Makna yang Mendalam

Sudah ribuan pengunjung yang memberikan ulasan dengan nilai rating 4.3 dari segi rasanya yang enak, tekstur baksonya, serta beragam menu yang dimiliki.

3. Bakso Mantep Pejaten

Tempat makan Bakso Mantep Pejaten ini beralamat di jalan Pejaten Raya No.11b, RT.13/RW.2, Jati Padang, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Mengenai jam buka tutupnya, tempat makan Bakso Mantep Pejaten ini buka setiap hari mulai pukul 09.30 pagi sampai 21.00 malam WIB.

Bakso Mantep Pejaten juga memiliki beragam menu seperti mie ayam, bakso urat, es kelapa, es campur, es teler, dan aneka minuman segar lainnya.

Baca Juga: 9 Lokasi Kedai Mie Ayam di Blora, Tempat Sederhana Rasa Bintang Lima, Yuk Cobain!

Dalam nilai ratingnya, Bakso Mantep Pejaten mendapatkan 4.5 bintang dari ribuan pengunjung yang memberikan komentarnya terkait rasa serta varian menu minumannya.

4. Bakso Citra Asia

Kedai Bakso Citra Asia ini beralamat lengkap di Jl. H. Nawi Raya No.24, RT.7/RW.7, Gandaria Utara, Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Rumah makan Bakso Citra Asia ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 pagi sampai 22.00 malam WIB.

Baca Juga: Menteri Pertahanan ASEAN Bertemu, Bahas Situasi Keamanan di Kawasan

Mengenai varian menunya, rumah makan Bakso Citra Asia ini memiliki menu seperti bakso urat, bakso merapi, bakso mercon, bakso piramid, bakso iga, mie ayam, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Untuk ratingnya, Bakso Citra Asia mendapatkan nilai 4.5 bintang dari ribuan pengunjung yang memberikan ulasannya setelah mencoba tempat makan bakso rekomendasi kali ini.

5. Mie Ayam Bakso Yunus

Salah satu tempat makan bakso rekomendasi di Jakarta Selatan ini juga masuk daftar top rating, yang cocok buat kamu kunjungi.

Baca Juga: Kenali Tanda Rabun Jauh dan Cara Menghindarinya, Disarankan Pakar Kesehatan

Mengenai alamat lengkapnya, Mie Ayam Bakso Yunus ini berada di Jl. Tebet Bar. Dalam VIII D No.2, RT.2/RW.5, Tebet Bar., Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Untuk jam buka tutupnya, tempat makan Mie Ayam Bakso Yunus buka setiap hari mulai pukul 08.00 pagi sampai 19.30 malam WIB.

Mie Ayam Bakso Yunus ini juga memiliki beragam menu seperti mie ayam, bakso, mie Yamin, aneka minuman, serta aneka minuman jus.

Baca Juga: Apakah Bansos BPNT November 2023 Lewat Kantor Pos Sudah Cair? Ini Informasi Pencairan dan Cara Cek Penerima

Dalam penilaiannya, kedai Mie Ayam Bakso Yunus memiliki rating 4.4 dari ribuan pengunjung yang mengulas rasa, serta cocok buat tempat kumpul.

Demikian informasi singkat tentang 5 tempat makan bakso rekomendasi di Jakarta Selatan yang yang masuk top rating.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler