5 Rumah Makan di Malang untuk Rombongan: Menu Beragam, Tempat Super Luas dan Nyaman

3 Desember 2023, 09:30 WIB
Berikut ini merupakan daftar rumah makan yang bisa untuk rombongan di Malang, tempatnya luas dan nyaman. /Freepik/

PR DEPOK - Malang adalah salah satu kota yang sangat pas dijadikan tujuan wisata kuliner bersama keluarga besar atau mungkin rombongan teman-teman.

Sebab ada banyak rumah makan di Malang yang super luas dan nyaman, cocok untuk acara rombongan.

Di artikel ini terangkum 5 rumah makan di Malang untuk rombongan yang menunya beragam dan tempat super luas serta nyaman.

Keberagaman menu yang tersedia membuat pengunjung bisa memesan makanan sesuai selera masing-masing.

Baca Juga: BLT El Nino 2023 Bulan Desember Cair Tanggal Berapa? Simak Bocoran Jadwal dan Besaran Dana yang Disalurkan

5 Rumah Makan di Malang untuk Rombongan, Menu Beragam, Tempat Super Luas dan Nyaman

1. RM Mbok Dower

RM Mbok Dower menyediakan tempat duduk di area terbuka maupun ruangan yang nyaman dan bersih.

Space sudah tentu luas sangat cocok untuk makan bersama rombongan besar.
Untuk fasilitas sangat memuaskan ada toilet, mushola, tempat parkir memadai, dan live music.

Makananya sangat bervariasi bahkan ada menu untuk anak-anak juga yang harganya ramah di kantong.

Alamat: Jl. Simpang Balapan No.7, Oro-oro Dowo, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur.

Jadwal buka: Setiap hari jam 10.00-22.00 WIB.
Nomor kontak: (0341) 365345.

Baca Juga: Top 5 Gudeg Terbaik di Malang: Nikmati Sensasi Jogja yang Harganya Melegakan Hati!

2. Warung Bu Kris

Warung Bu Kris adalah rumah makan yang menggabungkan konsep tradisional dan modern dengan hidangan khas Jawa.

Tempatnya luas dan asri, ada banyak tanaman dan burung sehingga suasananya sangat membuat tenang.

Ada juga kolam mini yang sangat aesthetic jika dijadikan background foto. Untuk tempat parkir dan mushola cukup luas.

Alamat: Jl. Ciliwung No.31, Purwantoro, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur.

Jadwal buka: Setiap hari 09.30–21.00 WIB.
Nomor kontak: (0341) 405889.

3. Rumah Makan Kertanegara

Rumah Makan Kertanegara lokasinya sangat strategis, dekat dengan Balaikota Malang sehingga mudah ditemukan.

Tempat makan yang mempunyai space luas ini sering dijadikan pilihan menggelar berbagai acara mulai dari rapat, reuni, arisan dan sebagainya.

Dari segi pelayan para pegawainya cukup cekatan dan menunya sangat beragam, ada tradisional dan juga modern.

Alamat: Jl. Kertanegara No.1, Klojen, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Jawa Timur.

Jadwal buka: 10.00-21.00 WIB.
Nomor kontak: (0341) 366203.

Baca Juga: PKH Desember 2023 Sudah Cair atau Belum? Simak Info Terbarunya dan Cara Cek Nama Penerima Online

4. Taman Indie Resto

Suasana di Rumah Makan Taman Indie Resto sangat kental dengan nuansa Jawa tradisional, terutama pada desain interiornya.

Berbagai hiasan khas Jawa seperti wayang dan pawon ada di dalamnya, serta banyak juga alat-alat rumah tangga jaman kuno yang dipajang.

Rumah makan yang sangat luas ini menyediakan aneka kuliner Nusantara dan juga vegetarian.

Alamat: Jl. Araya Megah No.9, Pandanwangi, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur.

Jadwal buka: Selasa sampai Minggu pukul 11.00–21.00 WIB.
Nomor kontak: (0341) 417777.

5. Ocean Garden Stasiun

Ocean Garden Stasiun menyediakan seafood sebagai menu utamanya. Rumah makan satu sangat kids friendly karena dilengkapi dengan area bermain anak.

Pilihan tempat duduk ada area terbuka (outdoor) dan tertutup (indor). Menu makanan dan minumannya sangat bervariasi.

Suasana di Ocean Garden Stasiun sangat sejuk. Musik tradisional Jawa tak henti-hentinya mengalun membuat suasana makin syahdu.

Alamat: Jl. Trunojoyo No.3, Kiduldalem, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Jawa Timur.
Jadwal buka: 10.00-23.00 WIB.***

Editor: Linda Agnesia

Tags

Terkini

Terpopuler