4 Rekomendasi Bubur Ayam Top Rating dan Maknyus di Bogor, Lengkap dengan Alamatnya

10 Desember 2023, 14:48 WIB
4 lokasi bubur ayam di Bogor, Jawa Barat yang ratingnya tinggi. /YouTube Dapur Yangti.

PR DEPOK - Rekomendasi 4 tempat makan bubur ayam top rating dan maknyus di Bogor yang lengkap dengan alamatnya, bisa Anda simak selengkapnya di sini.

Bubur ayam merupakan salah satu opsi kuliner makan siang atau sekedar sarapan pagi yang mudah Anda temui, baik di pinggir jalan gerobakan hingga rumah makan.

Untuk seporsi bubur ayam, Anda juga tak perlu mengeluarkan banyak uang demi menikmati salah satu jajanan lembut dengan toping ayam suwir dan sate-satean.

Baca Juga: PKH Desember 2023 Cair sampai Kapan? Cek Info Jadwal Pencairan Bantuan dan Nama Penerima di Sini

Bagi Anda yang ingin menikmati kuliner bubur ayam top rating dan maknyus di Bogor, 4 tempat makan bubur ayam rekomendasi di bawah ini mungkin bisa jadi salah satu opsi kulinermu.

1. Bubur Ayam Kabita.

Kedai Bubur Ayam Kabita ini merupakan salah satu tempat makan rekomendasi di Bogor dan banyak pengunjung menyukai rasanya yang maknyus.

Baca Juga: 8 Kudapan Mie Ayam di Semarang, Salah Satunya Mie Ayam Rumput yang Rasanya Mantap

Mengenai jam buka tutupnya, Bubur Ayam Kabita ini buka setiap hari mulai pukul 06.00 pagi sampai 20.00 malam, dengan khusus hari Minggu tutup jam 13.00 siang WIB.

Untuk alamat lengkapnya Anda bisa mengunjungi Bubur Ayam Kabita di Jl. Raya Gn. Batu No.67, RT.04/RW.12, Gunungbatu, Kec. Bogor Bar., Kota Bogor, Jawa Barat.

Berdasarkan riviewnya, Bubur Ayam Kabita ini mendapatkan rating 4.4 dari ratusan pengunjung yang menyukai rasanya, pelayanan yang diberikan, hingga dijadikan salah satu langganannya.

Baca Juga: Inilah Daftar 5 Bakso Paling Enak yang Ada di Jombang, Cek Alamatnya di Sini!

Untuk menu yang dimiliki, Bubur Ayam Kabita memiliki menu seperti bubur ayam, soto ayam, dan toping sate.

2. Bubur Spesial Batutulis.

Bubur Ayam Batutulis ini juga masuk dalam daftar tempat makan bubur ayam top rating di Bogor, yang masih terus diminati hingga saat ini.

Baca Juga: 6 Warung Bakso Ternikmat dan Terpopuler di Purbalingga, Kunjungi Alamatnya

Tempat makan Bubur Spesial Batutulis ini nampaknya cocok buat Anda, lantaran buka setiap hari selama 24 jam non stop.

Mengenai menu yang dimiliki, Bubur Spesial Batutulis memiliki menu seperti bubur ayam super, bubur ikan, bubur seafood, bubur pitan, bubur lapchiong ayam, tambahan, aneka minuman hingga beragam kopi.

Sudah ratusan pengunjung yang memberikan ulasan dengan nilai rating 4.6 bintang dari segi rasanya, porsi, terlebih jam buka tutupnya.

Baca Juga: Ini 6 Warung Bakso Ternikmat di Tanah Datar Sumatera Barat, Warungnya Ramai dan Rasanya Enak!

3. Bubur Ayam Cianjur Do'a Sepuh

Bubur Ayam Cianjur Do'a Sepuh ini beralamat di jalan Raya Pajajaran No.19, RT.05/RW.02, Sukasari, Kec. Bogor Tim., Kota Bogor, Jawa Barat.

Mengenai jam buka tutupnya, Bubur Ayam Cianjur Do'a Sepuh ini buka setiap hari mulai pukul 05.30 pagi sampai 10.00 pagi WIB.

Untuk varian menunya, tempat makan Bubur Ayam Cianjur Do'a Sepuh memiliki menu seperti bubur ayam biasa, bubur ayam cakwe, bubur ayam telur ayam kampung, dan bubur ayam ekstra.

Baca Juga: Wow Lezat! Inilah Daftar 5 Mie Ayam Paling Enak dan Laris di Jepara, Intip Alamatnya di Sini

Dalam nilai ratingnya, Bubur Ayam Cianjur Do'a Sepuh mendapatkan nilai 4.6 bintang dengan banyak pengunjung yang menyukai rasanya, dan tempat yang selalu ramai meskipun gerobakan.

4. Bubur Ayam Mas Mul

Bubur Ayam Mas Mul beralamat lengkap di Jl. Raya Dramaga - Bogor No.6, RT.01/RW.03, Panaragan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.

Bubur Ayam Mas Mul ini juga buka setiap hari mulai pukul 21.00 malam sampai 05.00 pagi, dengan khusus hari Minggu tutup jam 24.00 malam WIB.

Baca Juga: Tak Terbantahkan! Nikmatnya Sensasi Nasi Goreng di 5 Tempat Ini, Wajib Coba Buat Penggemar Kuliner Bogor!

Mengenai varian menunya, Bubur Ayam rekomendasi kali ini memiliki menu seperti bubur ayam dan aneka sate-satean.

Untuk ratingnya, Bubur Ayam Mas Mul ini mendapatkan nilai 4.7 bintang, dengan banyak pengunjung menyukai rasanya, hingga jam buka yang bisa dibilang cukup larut dan cocok buat penghilang rasa lapar di malam hari.

Demikian informasi singkat tentang rekomendasi 4 tempat makan bubur ayam top rating dan maknyus di Bogor yang lengkap dengan alamatnya.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler