Jangan Salah, Ini 5 Manfaat Makan Es Krim di Pagi Hari, Nomor 3 Tak Disangka

- 7 Desember 2021, 18:30 WIB
Manfaat Makan Es Krim di Pagi Hari/Antara
Manfaat Makan Es Krim di Pagi Hari/Antara /

PR DEPOK – Siapa yang tidak tahu es krim, makanan yang digemari oleh banyak kalangan ini selalu menjadi favorit dessert.

Teksturnya yang lembut dengan varian rasa yang banyak, tak bosan-bosannya menjadi santapan para penikmat, ditambah lagi dengan keadaan dingin akan membuat lebih nikmat.

Sayangnya, selama ini tak banyak orang yang tahu soal manfaat konsumsi es krim.

Baca Juga: TikTok Umumkan Konten Terpopuler Sepanjang 2021, Video Meme Serial Squid Game Jadi FYP Favorit

Selain memiliki kandungan vitamin dan mineral, makan es krim di pagi hari juga dapat mendatangkan manfaat positif bagi kesehatan.

Seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara pada 7 Desember 2021 berikut manfaat konsumsi es krim di pagi hari.

1. Membangkitkan Suasana Hati

Saat makan es krim, tubuh akan memproduksi hormon seretonin yang membuat rasa bahagia muncul.

Baca Juga: Cara Daftar BLT Anak Sekolah SD SMP SMA untuk Dapat Total Bansos Rp4,4 Juta

Saat pagi hari Anda dipenuhi rasa bahagia, tentu hari-hari Anda akan semakin menyenangkan.

2. Asupan Nutrisi Tubuh

Es krim ternyata mengandung vitamin A, D, K, B12, Kalsium, dan Fosfor yang tentunya baik bagi kesehatan tubuh.

3. Pereda Gejala Flu

Saat flu menyerang, mengkonsusmi makanan berbahan dasar susu sangatlah disarankan. Tekstur es krim yang lembut akan membantu meringankan sakit pada tenggorokan, mengurangi dehidrasi, dan membuat asupan kalori bertambah yang hilang akibat tak nafsu makan.

Baca Juga: Doddy Ubah Nama Gala di Buku Yasin Vanessa Angel, Faisal: Gimana Ceritanya, Nama Cucu Saya Gala Sky Ardiansyah

4. Energi Tambahan

Saat kondisi tubuh lemas, mengkonsumsi es krim sangat disarankan. Kandungan gula, lemak serta protein dapat menjadi salah satu asupan bagi tubuh untuk menjalani aktivitas keseharian.

5. Menjaga Kekuatan Tulang dan Gigi

Susu identik dengan kalsium yang tidak dapat dihasilkan oleh tubuh secara alami. Oleh karenanya, perlu asupan kalsium dari sumber lain agar kondisi tulang tetap kuat.***

Editor: Imas Solihah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah