Jelang Ramadhan, Simak 5 Manfaat Kurma bagi Kesehatan Tubuh

- 24 Februari 2020, 14:52 WIB
KURMA.*
KURMA.* /PEXELS/

PIKIRAN RAKYAT - Menjelang Ramadhan, Kurma menjadi salah satu panganan yang digemari oleh banyak orang. Kurma juga dijadikan sebagai santapan pembuka oleh mereka yang sedang berpuasa.

Sejak pertama kali ditemukan pada ribuan tahun yang lalu, kurma diketahui memiliki banyak kekuatan untuk menyembuhkan manusia.

Melihat banyaknya kandungan baik dalam kurma, dilansir oleh Pikiranrakyat-Depok.com dari Food NDTV, berikut 5 manfaat kurma yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh.

Baca Juga: Simak 5 Manfaat Yoghurt bagi Bayi

Menurunkan Kolesterol

Kurma merupakan salah satu panganan yang bebas dari kolesterol, namun ia mengandung sedikit lemak.

Menggunakan kurma sebagai asupan saat diet cukup dapat membantu Anda dalam memeriksa kadar kolesterol, bahkan dapat membantu menurunkan berat badan.

Baca Juga: Seorang Karyawan Positif Virus Corona, Samsung Tutup Pabrik dan Tunda Pengiriman Galaxy S20

Kaya Protein

Kurma memuat banyak protein. Menambahkan beberapa kurma dalam mangkuk Anda, dapat membantu melancarkan upaya diet Anda.

Kurma adalah sumber protein kuat yang dapat membantu Anda tetap bugar, dan bahkan menjaga otot kita tetap kuat.

Baca Juga: Cuaca Hari Ini: Senin 24 Februari 2020, Wilayah Depok Siang hingga Malam Hari Akan Diguyur Hujan

Banyak pengunjung gym yang diminta oleh trainernya untuk memakan kurma secara rutin setiap hari.

Kaya Vitamin

Kurma kaya akan vitamin, seperti B1, B2, B3 dan B5, serta A1 dan C.

Baca Juga: Warga Jabodetabek Diimbau untuk Waspadai Cuaca Ekstrem hingga Akhir Bulan Februari

Jika Anda adalah orang yang rutin mengonsumsi suplemen vitamin setiap hari, Anda patut memperhitungkan kurma sebagai salah satu asupan pengganti suplemen.

Kurma mengandung gula alami seperti glukosa, sukrosa, dan fruktosa yang berfungsi sebagai pengenyang.

Meningkatkan Kesehatan Tulang

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Depok Hari Ini Senin, 24 Februari 2020

Kurma juga dapat melakukan keajaiban bagi kesehatan tulang Anda, karena kurma kaya akan selenium, mangan, tembaga, dan magnesium.

Semua kasiat di atas diperlukan untuk menjaga tulang agar tetap sehat, juga mencegah kondisi osteoporosis di kemudian hari.

Kaya Zat Besi

Baca Juga: Seorang Ayah Tinggalkan Putrinya di Bandara hanya Dibekali Paspor Kedaluarsa

Selain mengandung fluor yang mampu menjaga gigi Anda tetap sehat, kurma juga mengandung zat besi yang sangat dianjurkan bagi mereka yang menderita kekurangan zat besi.

Anemia kekurangan zat besi yang parah dapat menyebabkan kelelahan, dan sesak napas atau nyeri dada.

Kurma juga bagus untuk memurnikan kembali darah yang ada dalam tubuh.***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Food.ndtv


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x