Wajib Tahu! Duduk Lama di Toilet selama Lebih dari 15 Menit Ternyata Berbahaya

- 18 Agustus 2022, 20:31 WIB
Ilustrasi toilet.
Ilustrasi toilet. /Vecislavas Popa /

PR DEPOK – Semua orang tahu jika toilet adalah tempat yang seringkali kita kunjungi setiap hari, baik itu untuk mandi atau sekedar buang air besar dan kecil.

Tak jarang, kita juga sering menghabiskan waktu lebih lama di toilet, seperti bermain handphone saat buang air besar.

Namun, menghabiskan waktu untuk duduk lama di toilet selama lebih dari 15 menit ternyata berbahaya.

Baca Juga: KIP Kuliah Merdeka 2022 Kembali Dibuka, Simak Jadwal dan Syarat untuk Bisa Dapat Rp2,4 Juta

Seorang Psikiater di Departemen Gastroenterologi, hepatologi, dan Nutrisi di Universitas Pittsburgh Gregory Thorkelson, M.D., mengatakan ”Buang air seharusnya tidak menjadi proses yang berlarut-larut, anda lebih baik menjaga waktu toilet Anda kurang dari 10 hingga 15 menit."

Faktanya, kita hanya boleh pergi ke toilet saat keinginan untuk buang air itu muncul.

Jika keinginan untuk buang air besar tidak ada, kita mungkin akan berlama-lama di toilet dengan mencoba dan memaksakan dengan mengejan lebih keras.

Baca Juga: Deretan Cara Menyembuhkan Diri dari Trauma, Salah Satunya dengan Merasakan Perasaan yang Sebenarnya

Kebiasaan berlama-lama di toilet seperti itu ternyata dapat menyebabkan wasir sehingga pembuluh darah sekitar anus bisa menonjol dan bengkak, serta nyeri bahkan berdarah.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Mens Health


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x