Sebut Erick Thohir Terkesan Jadi 'Menteri Kelas Toilet', Yan Harahap: Pencitraan Buat Nyapres ya Kami Maklumi

- 28 November 2021, 08:13 WIB
Politisi Partai Demokrat, Yan Harahap menyoroti sidak tollet yang dilakukan Menteri BUMN Erick Thohir.
Politisi Partai Demokrat, Yan Harahap menyoroti sidak tollet yang dilakukan Menteri BUMN Erick Thohir. /Twitter @YanHarahap

PR DEPOK - Menteri BUMN, Erick Thohir kembali melakukan sidak ke salah satu toilet umum di SPBU Pertamina di kota Medan.

Erick Thohir melihat keadaan toilet di SPBU Pertamina tersebut saat itu dalam keadaan bersih.
Erick pun memuji kondisi tersebut.

"Musala bersih, pakai AC. Fasilitas toilet ini bersih, barusan saya cek. Airnya juga bagus," ucap Erick Thohir, di Instagram miliknya.

Baca Juga: Peruntungan Shio Ayam, Shio Anjing, dan Shio Babi 28 November 2021: Kamu Terganggu saat Teman Bersikap Ini

Ia memberikan apresiasi karena toilet di SPBU Pertamina di Medan tersebut dalam keadaan bersih. Erick pun menyuarakan agar sama-sama menjaga kebersihan.

Diketahui, toilet umum yang disidak Erick Thohir juga tak berbayar alias gratis, seperti pengakuan dari petugas SPBU Pertamina tersebut.

"Saya mengapresiasi pengelolaan salah satu SPBU di Medan ini. Tak hanya toilet, musala juga bersih, dan semuanya gratis. Yuk, sama-sama kita jaga kebersihannya," kata Erick Thohir.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Harian Capricorn, Pisces, Aquarius Besok 28 November 2021: Anda Belum Kehilangan Hadiah

Sidak yang dilakukan Erick Thohir ini ditanggapi oleh politisi Partai Demokrat, Yan Harahap. Ia mempertanyakan sikap Erick Thohir yang fokus menyidak toilet umum, padahal permasalahan BUMN lain banyak yang lebih penting.

Yan menjabarkan permasalahan BUMN yang lebih penting yaitu seperti utang yang menumpuk. Ia menyindir sikap Erick yang menurutnya pencitraan, melakukannya karena ingin menjadi calon presiden (capres) pada 2024 mendatang.

Halaman:

Editor: Erta Darwati

Sumber: Instagram @erickthohir Twitter @YanHarahap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x