5 Manfaat Puasa untuk Kesehatan Tubuh, Benarkah Bisa Menurunkan Berat Badan?

- 26 Maret 2023, 19:09 WIB
Berikut lima manfaat puasa untuk kesehatan tubuh, berikut penjelasan soal apakah bisa menurunkan berat badan.*
Berikut lima manfaat puasa untuk kesehatan tubuh, berikut penjelasan soal apakah bisa menurunkan berat badan.* /Pixabay/Bellahu123

PR DEPOK - Sejak Kamis, 23 Maret 2023 umat Islam di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia sudah mulai menjalankan ibadah puasa.

 

Sejak Subuh hingga Maghrib, atau dalam kurun waktu sekitar 12 hingga 13 jam, kita akan menjalanka puasa, menahan lapar dan haus dengan tidak mengkonsumsi makanan atau minuman manapun.

Tapi Tahukah Anda, puasa sebenarnya memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh Anda. Praktik puasa sendiri dianggap sebagai salah satu terapi tertua dalam pengobatan karena sudah dipraktekkan sejak berabad-abad lalu.

Berikut PikiranRakyat-Depok.com telah merangkum lima manfaat puasa untuk kesehatan tubuh Anda. Simak penjelasannya pada bawah ini:

Baca Juga: Prediksi Malta vs Italia di Kualifikasi Euro 2024: Jadwal, Preview, Head to Head

1. Meningkatkan Kontrol Gula Darah

Bagi Anda yang terkena penyakit diabetes, puasa bisa menjadi alternatif untuk meminimalisir penyakit satu ini. Beberapa penelitian menyatakan bahwa dengan berpuasa, maka dapat meningkatkan kontrol gula darah. Anda yang berpuasa dapat menurunkan kadar gula.

 

Dalam sebuah penelitian, 10 orang dengan diabetes tipe 2 telah melakukan puasa intermiten. Dampaknya, kadar gula mereka jadi menurun. Dengan menurunya kadar gula maka dapat membantu gula darah Anda stabil.

2. Menurunkan Peradangan

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Taurus, dan Gemini Besok 27 Maret 2023: Kreativitasmu Tentukan Arah Hidup

Puasa ternyata dapat menurunkan peradangan. 18 studi menemukan, jika puasa intermiten mampu mereduksi protein C-reaktif. Protein tersebut merupakan tanda timbulnya peradangan.

Penelitian lainnya juga mengungkapkan, jika Anda berlatih puasa intermiten selama 1 tahun dapat efektif menurunkan tingkat peradangan serta menurunkan risiko terkena penyakit jantung.

 

3. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Beberapa penelitian menyatakan, dengan berpuasa secara rutin, maka bisa menurunkan risiko terkena penyakit jantung.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos Ramadhan 2023 Online, Ada Pencairan Sembako Bagi yang Terdaftar PKH dan BPNT

Puasa dapat menurunkan faktor risiko penyakit jantung terhadap orang yang kelebihan berat badan dengan menurunnya tingkat kolesterol. Berpuasa juga dapat menurunkan tekanan darah dan trigliserida.

4. Menurunkan Berat Badan

 

Puasa ternyata dapat menurunkan berat badan Anda. Sebuah studi menyatakan, dengan berpuasa maka dapat menurunkan berat badan Anda hingga mencapai 9%. Lemak dalam tubuh Anda dapat berkurang selama 12-24 minggu.

Studi lainnya menyatakan, dampak dari puasa dapat mengurangi lemak tubuh, termasuk lemak perut Anda.

Baca Juga: Sandiaga Uno Ungkap Cara Tingkatkan Harta Hingga Rp10,9 Triliun

Studi lainnya lagi menyatakan, puasa dapat meningkatkan kemampuan mengubah metabolisme menjadi terbakarnya lemak, menjaga massa otot, dan mampu memperbaiki komposisi tubuh.

5. Meningkatkan Sekresi Hormon

 

Beberapa penelitian menyatakan, puasa memiliki dampak meningkatkan kadar Hormon Pertumbuhan Manusia (HGH).

Sebuah studi terhadap 11 orang dewasa sehat menunjukkan, dengan berpuasa selama 2 hari, maka dapat meningkatkan lima kali lipat tingkat produksi HGH.

Baca Juga: Bolehkah Menikah di Bulan Ramadhan? Ini Kata Pemuka Agama

Itulah kelima manfaat puasa untuk kesehatan tubuh Anda.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x