5 Rekomendasi Destinasi Tempat Wisata Libur Panjang Bersama Keluarga di Jakarta dan Bogor

- 2 Juli 2023, 06:09 WIB
Teater Keong Mas, Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Berikut 5 tempat wisata di Jakarta dan Bogor yang cocok untuk wisata saat libur panjang.
Teater Keong Mas, Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Berikut 5 tempat wisata di Jakarta dan Bogor yang cocok untuk wisata saat libur panjang. /@didinfelani/Instagram

PR DEPOK - Momen liburan panjang sangat dinantikan, saatnya merencanakan liburan bersama keluarga atau teman.

Liburan panjang tidak lengkap rasanya jika tidak pergi berkunjung ke tempat yang seru dan menarik.

Berikut ini PikiranRakyat-Depok.com merekomendasikan beberapa tempat liburan yang wajib dikunjungi bersama keluarga atau teman.

Artikel ini dikutip dari ulasan dan rating dari pengguna di Google Maps, serta dari berbagai sumber lainnya.

Baca Juga: Maknyus! 6 Kedai Sate di Depok dengan Potongan Daging yang Besar dan Bumbu Kacang yang Lezat

1. Taman Mini Indonesia Indah (TMII)

Taman Mini Indonesia Indah merupakan salah satu rekomendasi tempat liburan wisata bersama keluarga yang wajib dikunjungi. Di sana kita akan dimanjakan dengan suasana alam dan banyak permainan yang seru untuk dimainkan bersama keluarga.

Selain itu, pengunjung juga dapat mengunjungi tempat menarik seperti Museum Indonesia dan anjungan dari berbagai suku di Indonesia.

Opsi lainnya, pengunjung dapat berkeliling menggunakan bus listrik secara gratis yang disediakan oleh pihak pengelola tempat wisata.

Baca Juga: 7 Mie Ayam di Cirebon Paling Rekomen dan Ramai, Berikut Jam Bukanya

• Alamat: TMII, Jalan Raya, Ceger, Kec.
Cipayung, Kota Jakarta Timur.
• Jam Operasional: 08:00 - 19:00
• Harga Tiket: Rp25.000
• Rating: 4,5/5

2. Museum Nasional Indonesia

Museum Nasional Indonesia atau disebut juga sebagai museum gajah merupakan tempat destinasi pilihan wisata keluarga.

Museum ini menyajikan pertunjukan seni temporer dan pertunjukan proyeksi gambar yang menarik.

Baca Juga: BLT Bulan Juli 2023 Kapan Cair? Simak Informasi Tanggal Pencairannya

• Alamat: Jalan Medan Merdeka Barat
No.12, Gambir, Kecamatan Gambir,
Kota Jakarta Pusat.
• Jam Operasional: 08:00 - 16:00
• Harga Tiket: Rp15.000
• Rating: 4,6/5

3. Dunia Fantasi (Dufan)

Dufan merupakan tempat hiburan tertua yang terdapat di kota Jakarta. Pengunjung dapat memilih beragam wahana dan atraksi yang menarik.

Beberapa wahana yang wajib dicoba seperti halilintar, niagara-gara, komedi putar, dan kora-kora.

Baca Juga: Bansos PKH dan BPNT Cair Lagi Juli 2023, Ini Bocoran Jadwal dan Besaran Bantuan yang Diterima

Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati beragam atraksi sesuai dengan tema yang berbeda sesuai dengan periode waktunya.

• Alamat: Jalan Lodan Timur No.7,
Ancol Kec. Pademangan, Jkt Utara.
• Jam Operasional: 10:00 - 18:00
• Harga Tiket: mulai dari Rp225.000
• Rating: 4,6/5

4. Jakarta Aquarium dan Safari (JAQS)

Jakarta Aquarium Safari menyediakan berbagai macam koleksi satwa air maupun non air.

Baca Juga: Resep Kalio Daging Pedas oleh Devina Hermawan: Daging Empuk, Bumbu Meresap Sempurna, Cocok di Idul Adha

Pengunjung juga dapat menikmati ragam fasilitas yang disediakan seperti atraksi hewan, pertunjukan satwa air di aquarium, serta pengunjung dapat berfoto bersama satwa air di dalam aquarium.

• Alamat: Jalan Letjen S. Parman
No.106, Tj. Duren Sel., Kec. Grogol
petamburan Kota Jakarta Barat.
• Jam Operasional: 10:00 - 20:00
• Harga Tiket: Rp142.500
• Rating: 4,6/5

5. Kebun Raya Bogor

Kebun Raya Bogor adalah destinasi wisata pilihan yang sangat cocok didatangi bersama keluarga.

Baca Juga: BLT Bulan Juni 2023 Kapan dan Tanggal Berapa Cair? Simak Informasinya

Pengunjung juga dapat mencoba berbagai macam wisata seperti edukasi menyusuri Kebun Raya Bogor, sewa sepeda berkeliling kebun, hingga piknik di sekitaran Kebun Raya Bogor.

• Alamat: Jalan Ir. H. Juanda No.13,
Paledang, Kecamatan Bogor Tengah,
Kota Bogor.
• Jam Operasional: 08:00 - 16:00
• Harga Tiket: Rp25.000
• Rating: 4,7/5

Sekian rekomendasi dari PikiranRakyatDepok.com semoga bisa menjadi preferensi dalam mencari rekomendasi tempat wisata liburan panjang bersama keluarga. ***

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah