5 Rekomendasi Seblak Enak di Lampung, Lengkap dengan Alamat, Harga, dan Menu Best Seller

- 19 Agustus 2023, 20:09 WIB
Berikut ini merupakan rekomendasi seblak yang enak yang ada di Lampung, dengan alamat, harga serta menu.
Berikut ini merupakan rekomendasi seblak yang enak yang ada di Lampung, dengan alamat, harga serta menu. /Tangkapan Layar YouTube MGDALENAF

PR DEPOK - Simak informasi mengenai 5 rekomendasi seblak enak yang ada di Lampung.

Kuliner dengan cita rasa yang unik dan lezat asal Jawa Barat ini cukup dikenal luas tak hanya di wilayah Jawa Barat saja, tapi juga hingga ke Lampung.

Memiliki cita rasa pedas, asin, dan gurih, membuat kuliner berkuah satu ini menjadi salah satu jajanan favorit kekinian yang banyak diburu pecinta kuliner dari berbagai kalangan.

Sebagai informasi, seblak berasal dari kata segak dan nyegak yang artinya menyengat. Hal ini karena aromanya yang menusuk hidung, sebab penggunaan kencur yang mendominasi.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, dan Sagitarius Minggu, 20 Agustus 2023: Manfaatkan Kecerdasan Anda

Bagi Anda warga Lampung yang ingin mencicipi seblak, tidak perlu jauh-jauh mampir ke Kota Bandung untuk berburu seblak, karena di Lampung terdapat beberapa penjual yang menyediakan kuliner satu ini.

Berikut 5 rekomendasi seblak enak di Lampung yang bisa Anda coba, lengkap dengan alamat, kisaran harga, menu best seller, dan jam bukanya.

1. Seblak Dower Padat Karya

Rekomendasi seblak enak di Kota Lampung yang pertama ada Seblak Dower Padat Karya, yang berlokasi di Jalan Padat Karya Gg. Damai No. 30, Rajabasa Jaya, Kec Rajabasa, Kota Bandar Lampung.

Baca Juga: Langka! 2 Tempat Gudeg Ngeunah di Garut! Sok OTW Cepat ke Alamat Ini

Kisaran harga: Mulai dari Rp10.000 per porsi

Menu best seller: Seblak Seafood Ceker

Jam buka: Buka setiap hari, pukul 07.00–22.00 WIB

Instagram: @seblakdower_padatkarya

Baca Juga: 6 Tempat Makan Rawon di Lebak: Daging Empuk, Enak Kuahnya Sulit Ditolak

2. Seblak Kang Jaka

Selanjutnya ada Seblak Kang Jaka, yang beralamat di Jalan Budi Santoso, Tanjung Bintang (Depan Alfamart Tanjung Bintang Pusat), Lampung.

Kisaran harga: Mulai dari Rp11.000 per porsi

Menu best seller: Paket Seblak Kota

Jam buka: Buka setiap hari, pukul 11.00–21.00 WIB

TikTok: @seblakkangjaka5

Baca Juga: Dapatkan Rasa Kenyang yang Tahan Lama dan Kesehatan Optimal dengan Makanan Ajaib Ini

3. Seblak Iyay

Rekomendasi seblak enak di Kota Lampung berikutnya bernama Seblak Iyay, yang berada di Way Dadi, Sukarame, Bandar Lampung, Lampung.

Kisaran harga: Mulai dari Rp8.000 per porsi

Menu best seller: Seblak Paket special

Jam buka: Buka setiap hari Senin–Sabtu, pukul 11.00–21.00 WIB

Instagram: @seblakiyay_

Baca Juga: Apa Itu Pentingnya Posisi Tidur Sehat? Ikuti Penjelasannya Berikut Ini

4. Seblak Jebreed a'Dadang

Seblak enak di Lampung berikutnya ada Seblak Jebreed a'Dadang, yang berlokasi di Jalan Imam Bonjol No. 195, Tanjung Karang, Bandar Lampung (Ada 6 outlet di Lampung).

Kisaran harga: Mulai dari Rp7.000 per porsi

Menu best seller: Seblak Paket 7

Jam buka: Buka setiap hari, pukul 10.00–22.30 WIB

Instagram: @seblakjebreed.bdl

Baca Juga: 5 Pilihan Warung Sate Paling Top Markotop di Lebak, Simak Rekomendasinya

5. Seblak Lambung Bergetar

Rekomendasi seblak enak di Kota Lampung yang terakhir ada Seblak Lambung Bergetar, yang beralamat di Jalan Tirtayasa (Samping Fitrinof), Lampung.

Kisaran harga: Mulai dari Rp1.000

Menu best seller: Prasmanan

Jam buka: Buka setiap hari, pukul 12.00–22.00 WIB

Itu dia 5 rekomendasi seblak enak di Lampung yang bisa Anda coba, lengkap dengan alamat, kisaran harga, menu best seller, dan jam bukanya.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah