6 Tanaman Hias yang Bisa Jadi 'Air Purifier' Alami tuk Atasi Polusi Udara

- 23 Agustus 2023, 14:29 WIB
Manfaat lidah buaya untuk menghilangkan jerawat/Pixabay.com
Manfaat lidah buaya untuk menghilangkan jerawat/Pixabay.com /

PR DEPOK - Kualitas udara di Jakarta akhir-akhir ini semakin buruk. Pemerintah menyarankan untuk tetap waspada ketika berada di luar rumah dengan selalu memakai masker dan menyarankan untuk menyediakan air purifier di dalam rumah untuk mengatasi polusi udara.

Selain menggunakan air purifier ketika berada di dalam rumah untuk menyaring udara kotor, langkah mudah untuk atasi polusi udara dengan sesuatu yang berada di sekitar kita juga bisa dilakukan, salah satunya dengan memanfaatkan tanaman hias.

Tak hanya mempercantik ruangan, terdapat 6 tanaman hias yang bisa digunakan sebagai Air Purifier alami untuk atasi polusi udara dan diklaim dapat membantu menyerap udara kotor dan debu dalam ruangan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kuliner Manis di Bandung, Cita Rasanya Bikin Ketagihan

 

Berikut tanaman hias yang bisa ditempatkan di dalam ruangan sebagai penyejuk dan penyerap polusi udara yang dirangkum PikiranRakyat-Deook.com dari berbagai sumber.

6 Tanaman Hias yang Bisa Jadi 'Air Purifier' Alami

Peace Lily

Merupakan tanaman yang bisa hidup dan bertahan di udara kering dengan cahaya yang redup. Perawatan tanaman ini terbilang mudah, yaitu cukup menyiramnya secara teratur dan jangan biarkan kering. Tanaman ini mampu menyaring udara kotor di dalam ruangan dan sering kali menjadi pilihan tanaman hias untuk area kantor atau hotel.

Baca Juga: Ini 5 Rumah Makan Gudeg dengan Rating Tinggi di Cimahi, Rasanya Ngeunah Pisan!

Sirih Gading

Tanaman hias ini seringkali disebut sebagai Devil’s Ivy ini diketahui mampu menyerap racun Formaldehida maupun Formalin dari udara di sekitar rumah.

Lidah Buaya

Tanaman yang satu ini sudah tidak asing dan dapat ditemui hampir di setiap rumah. Selain digunakan sebagai bahan untuk berbagai jenis sabun dan kosmetik, tanaman hias yang memiliki nama latin Aloe Vera Barbadensis Milleer ini juga bisa digunakan untuk menyerap racun di dalam ruangan.

Baca Juga: 5 Tempat Makan Sop Buntut di Sukoharjo Jawa Tengah, Daging Empuk Rasa Maknyus

Lidah Mertua

Tanaman hias yang memiliki nama latin Sansevieria sudah banyak diketahui orang sebagai penyerap racun alami atau sebagai air purifier alami yang bisa digunakan untuk menjernihkan udara di sekitar ruangan.

Biasanya tanaman ini diletakan di sudut ruangan tamu, toilet, dan dapur yang bisa digunakan untuk menyerap radiasi elektromagnetik yang bisa membahayakan tubuh.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Mie Ayam di Mojosari Paling Enak dan Terkenal, Berikut Lokasinya

Bunga Krisan

Tanaman hias yang memiliki tampilan cantik ini ternyata diklaim juga bisa dijadikan sebagai Air purifier alami. Terdiri dari berbagai warna seperti warna ungu, putih, orange, merah dan kuning.

Memiliki nama latin Chrysanthemum, tanaman ini ini selain cocok dijadikan sebagai hiasan di atas meja, ternyata memiliki manfaat yang luar biasa untuk menyerap racun yang menjadi polusi udara.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Mie Ayam dengan Cita Rasa Khas di Cilegon, Bisa Dicoba Mie Ayam Kangkung dan Mie Ayam Ceker

Hebras (Garber Daisy)

Tanaman yang berasal dari Afrika Selatan ini diklaim mampu menyerap racun seperti Trichloroethylene yang biasanya ada produk sabun cuci.

Maka, tanaman hias dengan warna yang bervariatif ini sangat cocok diletakan di sudut kamar mandi atau dapur.

Demikian, informasi yang dirangkum PikiranRakyat-Depok.com mengenai rekomendasi tanaman hias yang bisa dijadikan air purifier alami untuk atasi polusi udara, semoga bermanfaat.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x