Apa Itu Rabu Wekasan dan Jatuh pada Tanggal Berapa? Inilah Sejarah Singkat, Amalan serta Larangannya

- 12 September 2023, 20:04 WIB
Sejarah, amalan, dan larangan pada Rabu Wekasan.
Sejarah, amalan, dan larangan pada Rabu Wekasan. /Pixabay/Miriams Fotos

PR DEPOK - Apa itu Rabu Wekasan? Rabu wekasan berasal dari istilah Rebo Wekasan yang merupakan hari terakhir di bulan Safar menurut kalender Hijriah. Biasanya akan ada beberapa kegiatan yang dilakukan seperti tahlilan, berbagi makanan dalam bentuk gunungan, dan sholat sunnah lidaf’il bala bersama.

 

Rabu Wekasan atau Rebo Wekasan jatuh pada besok Rabu, 13 September 2023. Rabu Wekasan beberapa hari ini menjadi perbincangan publik karena banyak yang tidak mengetahui sejarahnya.

Sebagaimana yang dirangkum PikiranRakyat-Depok.com dari berbagai sumber, inilah sejarah singkat, amalan, dan larangan yang dilakukan pada Rabu Wekasan yang harus Anda ketahui.

Sejarah Rabu Wekasan

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius, dan Pisces Rabu, 13 September 2023: Tetapkan Tujuan, Kurangi Pengeluaran!

Rabu Wekasan ada beberapa versi dalam versi pertama, Rebo Wekasan sudah ada sejak tahun 1784. Berawal dari seorang kyai yang bernama Kyai Wonokromo pertama yang mampu mengobati penyakit dengan cara dibacakan ayat Al-Quran pada segelas air.

Karena kehebatannya yang sudah tersebar di mana-mana Sri Sultan HB 1 pun akhirnya meminta kepada para prajurit untuk membawa sang kyai tersebut. Kyai Wonokromo tersebut mendapatkan sanjungan dan masyarakat pun meyakini bahwa mandi di pertempuran Kali Opak dan Kali Gajah Wong akan menyembuhkan berbagai penyakit. Pada Saat itulah masyarakat mulai berbondong-bondong mencari berkah di Rabu Wekasan.

Dalam Islam Rabu Wekasan juga telah dikaitkan dengan bulan sial atau bulan yang penuh cobaan. Sehingga banyak orang-orang muslim yang berdoa untuk menolak bala.

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x