Baru Putus Cinta? Cek Cara Move On Berikut Ini, Disarankan Pakar Hubungan

- 22 September 2023, 06:44 WIB
Cara move on usai putus cinta yang disarankan pakar hubungan.
Cara move on usai putus cinta yang disarankan pakar hubungan. /PIXABAY/Alexas_Fotos

PR DEPOK - Anda baru putus cinta dari kekasih dan merasa sedih? Mungkin artikel ini bisa membantu. Kali ini, PikiranRakyat-Depok.com akan merangkumkan cara move on yang disarankan pakar hubungan.

 

Move on atau melupakan matan bukan hal mudah. Terlebih Anda telah berbagai hal apapun bersama sang kekasih. Hal wajar jika Anda masih mengingatnya.

Berbagai usaha yang Anda keluarkan untuk move on tidak akan berhasil, jika kerja sama hati dan pikiran masih berantakan. Telerbih niat untuk melupakan dianggap sepele.

Anda perlu niat bersungguh-sungguh untuk move on, sehingga pikiran dan hati bisa bekerja sama membantu proses tersebut. Meskipun waktu yang diperlukan tidak sebentar.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, dan Virgo Besok, 22 September 2023: Persiapan Adalah Kunci Kesuksesan

Tanda Jika Anda Belum Move On

Berikut enam tanda jika seseorang belum bisa move on. Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Personal Excellence.

1. Lebih sering memikirkan mantan.
2. Sering memikirkan kenangan masa lalu.
3. Anda menyalahkan sesuatu yang telah terjadi.
4. Anda memiliki keinginan untuk membencinya.
5. Ketika Anda kerap mengungkit mantan dalam percakapan.
6. Keinginan besar untuk menghubunginya.

Cara Terbaik Move On

Baca Juga: Gurih Wuenak! Berikut 8 Gudeg Paling Rekomen di Kudus, Simak Lokasi dan Jadwal Bukanya

1. Luapkan Emosional

Putus cinta memang menyakitkan, di tahap ini, emosional tak terkendali. Rasa sedih, marah, kecewa, penyesalan, kemurungan, akan menghantui Anda. Namun, hal itu, normal.

Kendati begitu, emosional tidak perlu dipendam selamanya. Anda harus meluapkannya dan menyudahi di waktu yang tepat.

Jika sudah merasa puas meluapkan emosional, Anda perlu menerima kenyataan bahwa hubungan Anda dengan sang kekasih sudah kandas.

Baca Juga: 8 Kedai Bakso di Wonosari yang Rasanya Menggiurkan Dijamin Ketagihan, Yuk Cobain!

2. Sadar Dia Bukan Orang yang Tepat

Terkadang tidak semua mantan baik, bahkan keputusan untuk mengakhiri hubungan dinilai tepat. Alasan kemungkinan besar seseorang belum bisa move on, karena menganggap mantan orang yang tepat.

Sehingga Anda tak bisa menerima kenyataan dan membuka hati untuk orang lain, gegara terbayang sosok mantan. Tanamkan ke diri Anda bahwa dia bukan orang tepat.

3. Curhat

Baca Juga: Lakukan 4 Resolusi Ini Agar Hidup Menjadi Lebih Baik dan Damai

Curhat atau membagikan cerita sangat diperlukan. Anda bisa menceritakan perasaan dan kondisi kepada orang yang dipercaya. Tujuannya, agar Anda bisa menerima dukungan dari orang kepercayaan Anda.

Curhat kepada orang yang dipercaya juga bisa membantu Anda melewati fase emosional usai putus cinta. Mintalah masukan positif kepada orang kepercayaan Anda untuk membahas masalah putus cinta.

4. Maafkan Mantan

Memaafkan merupakan proses paling tertinggi dan terindah. Buntutnya, rasa kebahagiaan dan ketentraman dalam hidup bisa Anda raih.

Baca Juga: Cara Urus Bansos PKH dan BPNT September 2023 yang Tak Kunjung Cair, Langsung Klik Link di Sini

Sebenarnya membawa emosi bukan perihal mudah. Hal itu, begitu menyakitkan. Apapun kesalahnya, sebusa mungkin Anda perlu memafkan.

Namun, sebelum maafkan dia. Anda perlu memaafkan diri sendiri. Ingat, keputusan untuk mengakhiri hubungan bukan kesalahan Anda sendiri. Pasalnya saat menjalanin hubungan, hal itu, melibatkan dua orang.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Personal Excellence


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah