Bacaan Doa Sunah Qunut Nazilah untuk Mendoakan Palestina

- 10 Oktober 2023, 17:58 WIB
Jusuf Kalla menyerukan untuk membuat edaran di setiap Masjid di Indonesia membaca doa sunah Qunut Nazilah untuk Palestina.*
Jusuf Kalla menyerukan untuk membuat edaran di setiap Masjid di Indonesia membaca doa sunah Qunut Nazilah untuk Palestina.* /Freepik.com/Rawpixel

PR DEPOK - Ketua Umum Dewan Masjid (DMI) Indonesia, Jusuf Kalla menyerukan semua masjid di Indonesia untuk mendoakan Palestina.

 

Jusuf Kalla menyerukan untuk membuat edaran di setiap Masjid di Indonesia membaca doa sunah Qunut Nazilah.

"Kita keluarkan edaran agar semua masjid melaksanakan Qunut Nazilah untuk mendoakan keselamatan rakyat Palestina dan perdamaian disana," dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Markas Pusat PMI, Jakarta Selatan.

Qunut Nazilah ialah doa yang diucapkan saat i'tidal dalam salat saat seseorang atau kelompok ditimpa musibah, pandemi, wabah dan lain sebagainya.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Warung Soto Terenak dan Terlezat di Kanigoro

Hal tersebut juga turut dicontohkan oleh Rasulullah SAW:

أَنَّ النَّبِيِّ ﷺ قَنَتَ شَهْرًا لِقَتْلِ القُرَّاءُ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُمْ


“Sungguh Nabi membaca doa qunut (nazilah) selama sebulan karena tragedi terbunuhnya para qurra’ (ahli Al-Qur’an) radhiyallahu ‘anhum.”

 

Beliau membaca qunut setelah rukuk.

Berikut ini baca doa sunah Qunut Nazilah:

Baca Juga: Daftar Mall, Tempat Wisata, Kuliner, dan Kereta Api yang Ikut Event Bandung Great Sale 2023

اَللَّهُمَّ ادْفَعْ عَنَّا الْغَلاَءَ وَالْبَلاَءَ وَالْوَباَءَ وَالْفَحْشَاءَ وَالْمُنْكَرَ وَالسُّيُوْفَ الْمُخْتَلِفَةَ وَالشَّدَائِدَ وَالْمِحَنَ مَا ظَهَرَ مِنْهَا وَمَا بَطَنَ مِنْ بَلَدِنَا هَذَا خَاصَّةً وَمِنْ بُلْدَانِ اْلمُسْلِمِيْنَ عَامَّةً إِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْئٍ قَدِيْرٌ

Ya Allah Tuhan kami. Hindarkanlah kami dari malapetaka, bala dan bencana, kekejian dan kemunkaran, sengketa yang beraneka, kekejaman dan peperangan, yang tampak dan tersembunyi dalam negara kami khususnya, dan dalam negara kaum muslimin umumnya. Sesungguhnya Engkau Ya Allah Maha Berkuasa atas segala sesuatu.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah