7 Warung Sate Kambing yang jadi Favorit Warga Cirebon, Rasanya Mantap dan Dijamin Ketagihan!

- 29 November 2023, 08:19 WIB
Berikut ini merupakan rekomendasi warung sate kambing yang jadi favorit warga Cirebon, rasanya mantap.
Berikut ini merupakan rekomendasi warung sate kambing yang jadi favorit warga Cirebon, rasanya mantap. /Instagram @wonosobo_eat

PR DEPOK – Simak daftar 7 warung sate kambing yang jadi favorit warga Cirebon karena rasanya mantap dan dijamin bikin Anda ketagihan.

Sate kambing jadi salah satu makanan favorit warga Cirebon. Ada banyak warung sate kambing rekomen yang setiap harinya diburu oleh warga Cirebon karena rasanya yang enak dan mantap.

Sate kambing di Cirebon terkenal akan dagingnya yang tidak alot, bumbu nya meresap dan harga yang cukup terjangkau. Rasanya yang mantap membuat warung sate kambing di Cirebon ini selalu ramai dan antri.

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari berbagai sumber, 7 warung sate kambing yang jadi favorit warga Cirebon karena rasanya mantap dan dijamin bikin Anda ketagihan.

Baca Juga: Tamat! Cek Spoiler dan Link Nonton Vigilante Episode 7 dan 8 Sub Indo di Sini, Kim Ji Yong dan Jo Heon Bekerja

1. Sari Sedap (Sate Kambing Muda Tegal)

Alamatnya ada di Jl. Kesambi No.55, Kesambi, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat. Warung sate kambing ini setiap harinya buka pukul 10.00-21.00, khusus hari Jumat buka pukul 13.00-21.00.

2. RM Sate Kambing Muda Khas Solo Mbak Yuni

Alamatnya ada di Jl. Pilang Raya No.24, Sukapura, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon, Jawa Barat. Anda bisa mengunjungi warung sate kambing ini setiap hari selain hari Jumat dari pukul 09.00-20.00.

Baca Juga: Nikmati Sensasi Gudeg Terenak di Jakarta Barat: 5 Warung Andalan Pecinta Kuliner

3. Sate Kambing Muda 234

Alamatnya ada di Jl. Jendral Sudirman No.234 B, Ciperna, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Warung sate kambing ini setiap harinya bisa Anda kunjungi pada pukul 09.00-21.00.

4. Sate Kambing Muda – Si Cempe Bang Mi

Alamatnya ada di Jl. Kalitanjung – Penyuken No.24, Kota Cirebon, Jawa Barat. Warung sate kambing ini bisa Anda kunjungi setiap harinya pada pukul 10.00-21.00, khusus hari Jumat warung ini buka pukul 13.00-21.00.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sate Kambing Paling Enak dan Selalu Ramai Pengunjung di Boyolali, Wajib Kamu Cobain

5. Sate Madura H. Abdurrohman

Alamatnya ada di Jl. Arya Kemuning No.48, Pekiringan, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat. Warung sate kambing ini setiap harinya buka dari pukul 10.30-23.00.

6. Sate Kambing Muda “Bang Nanda”

Alamatnya ada di Jl. Bahagia No.145, Panjunan, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat. Anda bisa mengunjungi warung sate kambing ini setiap harinya pukul 10.00-21.00.

Baca Juga: Negara-negara Arab dan Uni Eropa Sepakat Perlunya Solusi untuk Konflik Israel dan Palestina

7. Warung Nasi Lengko dan Sate Kambing H.M. Sadi

Alamatnya ada di Gg. Alas Demang 1 No.1, Pekalangan, Kecamatan Pekalipan, Kota Cirebon, Jawa Barat. Jam buka warung sate kambing ini adalah pukul 06.00-16.00.

Itulah 7 warung sate kambing yang jadi favorit warga Cirebon karena rasanya mantap dan dijamin bikin Anda ketagihan.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah