Ahli Imbau Masyarakat Pahami Penyakit ‘X’ Tuk Antisipasi Pandemi yang Lebih Besar dari COVID-19

- 5 Maret 2024, 07:45 WIB
ILUSTRASI - WHO memperingatkan dunia untuk bersiap menghadapi penyakit X atau penyakit tak dikenal, diduga lebih besar dari Covid-19.*
ILUSTRASI - WHO memperingatkan dunia untuk bersiap menghadapi penyakit X atau penyakit tak dikenal, diduga lebih besar dari Covid-19.* /PIXABAY/qimono

“Jadi nggak semuanya, contohnya kayak Ebola, kemudian Larva virus Zika. Itu sudah ada, cuma research dan development-nya itu kan masih dalam tahap pengembangan untuk vaksinnya dan lain-lain,” katanya.

Ia juga mengatakan Indonesia sudah menjalin kerjasama internasional dalam pengembangan dan penelitian di lintas negara yang sebelumnya dibahas dalam Forum G20 tahun 2023.

Penyakit X menjadi penyakit yang pernah disebut-sebut menjadi penyakit yang bisa menyebabkan kematian 20 kali lebih banyak dari COVID-19.

Sebelumnya, WHO memperingatkan dunia untuk bersiap menghadapi penyakit X atau penyakit tak dikenal.

Baca Juga: 9 Soto Ayam Lezat di Yogyakarta yang Jadi Favorit Pecinta Kuliner dan Rasanya Bikin Rindu

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah memperkenalkan penyakit X pada tahun 2018 untuk menggambarkan penyakit yang tidak diketahui.

Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom mengatakan bahwa persiapan untuk menghadapi penyakit X sangat penting karena ada kemungkinan hal-hal yang belum diketahui bisa saja terjadi di masa depan, dan hal itu “hanya soal waktu”.***

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah