Rasanya Joss! Ini 6 Mie Ayam Terenak di Sidoarjo, Ada yang Sudah Legendaris

- 9 Maret 2024, 18:05 WIB
Berikut ini merupakan rekomendasi mie ayam terenak yang ada di Sidoarjo, ada yang tempatnya legendaris.
Berikut ini merupakan rekomendasi mie ayam terenak yang ada di Sidoarjo, ada yang tempatnya legendaris. /Instagram @streetfoodstories

PR DEPOK – Jalan-jalan ke Sidoarjo, jangan lupa makan mie ayam. Berikut 6 rekomendasi mie ayam terenak yang wajib untuk dicoba di “Kota Petis” ini.

Mie ayam bisa jadi pilihan menu makan siang atau sore saat berada di Sidoarjo. Mienya kenyal, serta topping ayam lezat dengan porsi banyak dijamin bikin kenyang.

Di Sidoarjo, ada beberapa tempat mie ayam yang terkenal enak, misalnya Mie Gajah Mada dan Mie Ayam Ceker. Bahkan, ada juga tempat legendaris, yaitu Mie Ayam dan Es Kacang Hijau Jasem.

Kali ini, PikiranRakyat-Depok.com sudah rangkum 6 rekomendasi tempat mie ayam terenak di Sidoarjo yang layak Anda kunjungi, berdasarkan ulasan Google Maps. Dilansir pada Sabtu, 9 Maret 2024, berikut ini alamat dan jam bukanya.

Baca Juga: 11 Rekomendasi Bakso Terenak di Manado Menggugah Selera, Jangan Sampai Tidak Coba!

Ini 6 Mie Ayam Terenak di Sidoarjo

1. Mie Gajah Mada

Alamat di Jalan Gajah Mada, Gang 1, Pandean, Bulusidokare, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur

Jam buka pukul 10.00 sampai 20.00 WIB

2. Mie Ayam Ceker Mbak Yah

Alamat di Jalan Magersari II, RT.11/RW.4, Gajah Timur, Magersari, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur

Jam buka pukul 11.00 sampai 22.00 WIB

Baca Juga: 8 Rumah Makan Paling Populer di Pekanbaru, Ada Banyak Menu Makanan Cocok Buat Bukber dengan Keluarga Besar

3. Mie Ayam dan Es Kacang Hijau Jasem

Alamat di Jalan Samanhudi No.93, Jasem, Bulusidokare, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur

Jam buka pukul 17.00 sampai 22.00 WIB

4. Mie Ayam Cak Darno

Alamat di Cangkring, Sidokare, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur

Jam buka pukul 12.00 sampai 22.00 WIB

Baca Juga: Angka Pernikahan Turun, Kepala BKKBN Sebut Beda Tujuan Jadi Penyebabnya

5. Pangsit Mie Ayam 88

Alamat di Jalan Raden Patah No.43, Daleman, Pekauman, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur

Jam buka pukul 09.00 sampai 18.00 WIB

6. Mie Ayam Bakso Cak Doel

Alamat di Jalan Sekawan Ayu No.A-26, Perum Bef, Bulusidokare, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur

Jam buka pukul 10.00 sampai 21.00 WIB

Nah, itulah tadi 6 tempat mie ayam terenak di Kota Sidoarjo beserta informasi alamat dan jam bukanya.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x