Resep Lumpia Isi Sosis Bakso Mercon untuk Takjil Buka Puasa Ramadhan 2024: Krispi, Gurih, dan Pedas Bikin Nagi

- 14 Maret 2024, 14:55 WIB
Simak resep membuat kulit lumpia sosis bakso mercon, cocok untuk takjil.
Simak resep membuat kulit lumpia sosis bakso mercon, cocok untuk takjil. /Instagram @nikadewanti

1. Siapkan talenan dan pisau, potong dadu semua sosis dan bakso, lalu sisihkan
2. Blender bawang merah, bawang putih, cabe merah keriting, dan cabe rawit setan sampai halus
3. Tumis bumbu halus sampai harum dan tambahkan garam, gula pasir, penyedap rasa secukupnya, lalu aduk-aduk sebentar dan terakhir beri sedikit air
4. Kemudian, masukkan sosis dan bakso yang sudah dipotong dadu. Aduk dengan bumbu secara merata dan tunggu sampai sosis dan bakso matang
5. Jika sudah matang sisihkan sebentar

6. Siapkan lumpia yang sudah jadi dan isi satu kulit lumpia dengan sosis bakso mercon yang sudah matang secukupnya
7. Lipat kulit lumpia berbentuk segi empat dan rekatkan dengan adonan tepung
8. Ulangi isi kulit lumpia sampai sosis bakso mercon habis
9. Siapkan penggorengan dengan minyak goreng yang sudah panas dengan api sedang, goreng lumpia isi sosis bakso mercon sampai kecokelatan dan angkat tiriskan
10. Terakhir, plating lumpia isi sosis bakso mercon dan cemilan siap jadi menu takjil untuk buka puasa ramadhan 2024.

Baca Juga: 6 Bakso Enak di Tapos Depok yang Dijamin Murah tapi Nggak Murahan

Sekian informasi mengenai resep lumpia isi sosis bakso mercon untuk takjil buka puasa ramadhan 2024. Gorengan krispi, gurih, dan pedas ini dijamin bikin nagih. Yuk coba buat bersama anak dan keluarga.***

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah