4 Opsi Tempat Makan Lesehan di Klaten, Ada Warung Ala Kaki Lima hingga Resto Instragamable

- 22 Mei 2024, 11:25 WIB
Berikut 4 opsi tempat makan lesehan di Klaten mulai dari warung ala kaki lima sampai resto, cek alamatnya disini.*
Berikut 4 opsi tempat makan lesehan di Klaten mulai dari warung ala kaki lima sampai resto, cek alamatnya disini.* /Instagram @tumpangletok_mbriyanti

PR DEPOK - Tempat makan lesehan memang memberikan nuansa tersendiri di mana pengunjung bisa makan dengan suasana santai, bahkan sambil selonjoran.

Tidak heran pengusaha tempat makan seringkali menyedikan area tempat duduk lesehan untuk menarik minat masyarakat agar mau berkunjung.

Di dalam artikel ini PikiranRakyat-Depok.com akan memberikan 4 opsi tempat makan lesehan di Klaten, barangkali bisa jadi referensi bagi Anda yang sedang berwisata kuliner di daerah ini.

Ada tempat makan lesehan ala warung kaki lima hingga resto instragamable, Anda tinggal pilih menyesuaikan budget di kantong.

Baca Juga: 5 Drama Korea Time Traveler Terbaik, Cocok Menemani Liburan Panjang

Untuk tempat makan ala warung kaki lima meski sederhana dan harga menunya murah, akan tetapi citarasanya sangat memuaskan lidah.

Di bawah ini adalah 4 opsi tempat makan lesehan di Klaten mulai dari warung ala kaki lima sampai resto.

1. Lesehan Mas Arjo

Lesehan Mas Arjo sangat memanjakan para pecinta kuliner dengan rasa menunya dan harganya yang murah meriah.

Baca Juga: 6 Tempat Makan Mie Ayam di Baturaden, Ada yang Pakai Bumbu Kacang, Enak Lur!

Di sini warung makan sederhana ini tersedia beragam pilihan lauk gorengan seperti tempe, ati, ayam dan beberapa lainnya.

Lauk-pauk tersebut disajikan dengan sambal yang pedasnya nampol dan bisa ambil sendiri sepuasnya lengkap dengan lalapan.

Alamat: Jl. Kopral Sayom, Mojorejo, Bareng Lor, Kec. Klaten Utara, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Jam buka: Setiap hari pukul 10.00–21.00 WIB.
Nomor kontak: +62 821-3627-2303.

Baca Juga: KLJ Tahap 2 Cair Juni 2024? Cek Bocoran Tanggal, Syarat, dan Siapkan NIK untuk Lihat Nama Penerima

2. Lesehan Pak Brewok

Masih dengan warung ala kaki lima, Lesehan Pak Brewok bisa pula jadi pilihan untuk Anda yang ingin makan enak dengan harga terjangkau.

Warung lesehan di tepi jalanan ini biasanya dipadati pengunjung pada malam hari. Menu yang jadi favorit di Lesehan Pak Brewok adalah bebek goreng.

Buat Anda yang tidak suka olahan bebek, tidak usah khawatir karena ada juga pilihan menu berbahan ayam.

Baca Juga: Harga Emas Antam Kembali Turun Rabu 22 Mei 2024 Sebesar Rp1.000 per Gram, Ini Pecahan Nominalnya

Alamat: Jl. Pemuda No.51, Tegalputihan, Bareng, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Jam buka: Setiap hari pukul 17.30–22.00 WIB.
Nomor kontak: +62 856-2872-515.

3. Kakung Sableng

Kakung Sableng sangat direkomendasikan jika Anda ingin mengadakan acara makan bersama keluarga besar di tempat yang luas dan instragamable.

Baca Juga: 6 Warung Sate Paling Enak di Klaten, Dagingnya Fresh dan Dibakar Dadakan di Arang

Rumah makan kelas restoran ini menyedikan fasilitas lengkap dengan beberapa pilihan tempat duduk, termasuk area lesehan.

Kakung Sableng menawarkan varian menu cukup banyak dengan harga bersaing sesuai rumah makan di kelasnya.

Alamat: Jalan Kartini No. 3, Warung Kidul, Tegalyoso, Dusun 2, Tegalyoso, Kec. Klaten Sel., Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Jam buka: Setiap hari pukul 10.00–21.00 WIB.
Nomor kontak: +62 272 321594.

Baca Juga: 7 Tempat Makan Bakso Enak di Boyolali, Gurih dan Cocok untuk Menu Makan Siang

4. New Merapi Resto

Ada lagi nih pilihan rumah makan mewah yang menyediakan tempat duduk lesehan yakni New Merapi Resto.

Areanya sangat luas dengan fasilitas penunjang cukup lengkap seperti tempat parkir luas, toilet, mushola hingga play ground.

Di restoran dengan konsep garden ini juga ada gazebo yang bisa jadi pilihan untuk makan bersama keluarga.

Baca Juga: PKH dan BPNT Juni 2024 Cair Tanggal Berapa? Cek Jadwal, Nominal, dan Nama Penerimanya Disini

Alamat: Jl. Merapi, Gayamprit, Kec. Klaten Sel., Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Jam buka: Setiap hari pukul 10.00–21.00 WIB.
Nomor kontak: +62 811-2637-798.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah