Update Covid-19 Dunia Sabtu, 7 Mei 2022: Kasus Positif Baru Masih Terjadi di Korea Selatan

7 Mei 2022, 09:49 WIB
Ilustrasi Covid-19. /Pixabay./

PR DEPOK - Pandemi global dari wabah Covid-19 masih terus dilaporkan meningkat di seluruh dunia, setelah Korea Selatan dikabarkan rata-rata mengalami puluhan ribu kasus baru per hari, dan menjadi yang tertinggi kedua di benua Asia.

Berdasarkan update Covid-19 dunia pada Sabtu, 7 Mei 2022, kasus baru wabah Covid-19 di Korea Selatan telah menyentuh angka 40 ribu per hari.

Sementara itu, update kasus Covid-19 dunia per Sabtu, 7 Mei 2022 ini mengalami peningkatan hampir di seluruh negara besar dunia.

Baca Juga: BPNT Tahap 2 Mei 2022 Mulai Cair, Login cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Nama Penerima Bantuan Rp500 Ribu

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari World o Meters, pada Sabtu, 7 Mei 2022, jumlah total positif Covid-19 di dunia telah mencapai 516.447.605 orang, dengan total kematian mencapai 6.274.493, serta 471.124.276 yang telah dinyatakan sembuh.

Sedangkan, Amerika Serikat masih mengalami lonjakan kasus baru, dengan total keseluruhan menjadi yang tertinggi di dunia, yakni total kasus sebanyak 83.534.060 orang.

AS juga menjadi negara dengan korban jiwa terbanyak akibat Covid-19 di dunia, dengan total mencapai 1.024.386 kematian yang merupakan dua kali lipat dari negara-negara terdampak parah di bawahnya.

Baca Juga: Cara Cek Penerima dan Tahap Penyaluran BSU BPJS Ketenagakerjaan 2022, Login sso.bpjsketenagakerjaan.go.id

Sementara itu, India menjadi negara Asia yang memiliki kasus terbanyak, dan merupakan nomor 2 dunia dengan jumlah kasus positif sebanyak 43.098.285, dan angka kematian mencapai 523.975.

Lalu ada Brazil di posisi ketiga dunia dengan total keseluruhan 30.543.908 orang, dengan kasus kematian sebanyak 664.143 orang, lebih tinggi angka kematiannya dari India.

Kemudian negara di Eropa lainnya yang mengalami dampak paling buruk akibat Covid-19 yaitu, Prancis (28.890.139), Jerman (25.289.590), dan Inggris (22.114.034).

Baca Juga: Lirik Lagu Merry Go Round - Ji Chang Wook Feat Choi Sung Eun, OST The Sound of Magic

Jumlah kasus tersebut sudah melebihi China yang diketahui memiliki total sebanyak 219.296 kasus, dengan penambahan kasus baru sebanyak 351 orang pada Sabtu pekan ini.

Negara lainnya yang telah melampaui China adalah Rusia, yang mencatat total kasus sebanyak (18.216.719) orang, kemudian Turki dengan (15.040.364), dan Italia (16.726.990 orang).

Sementara itu, Korea Selatan menjadi negara kedua yang memiliki jumlah kasus Covid-19 terbanyak di Asia, dengan total mencapai 17.504.334 dan kasus baru 39.552 per hari ini.

Sedangkan untuk Indonesia, berada di urutan 19 dunia dengan kasus sebanyak 6.047.986 orang, sementara angka kematian sebanyak 156.357 orang.

Baca Juga: BSU 2022 Kapan Cair? Simak Syarat untuk Mendapatkan Bantuan Sebesar Rp1 Juta dari Kemnaker

Australia berada di posisi ke-17 dengan kasus sebanyak 6.197.227 orang, dengan penambahan kasus baru hari ini sebanyak 28.366 orang, dan 35 orang meninggal dunia per hari Rabu ini.

Di sisi lain, Afrika Selatan masih menjadi negara di Benua Afrika yang memiliki total kasus Covid-19 terbanyak, dengan total keseluruhan mencapai angka 3.827.378, dan jumlah kematian sebanyak 100.505 orang.

Di tengah lonjakan yang masih terjadi di seluruh dunia, pemerintah Indonesia yang kini telah melonggarkan kebijakan Covid-19, masih terus mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan.***

Disclaimer: Update Covid-19 dunia per 7 Mei 2022 ini dibuat berdasarkan data dari World O Meter yang diakses pada pukul 9:31 WIB. Data sewaktu-waktu akan berubah, sesuai dengan jumlah kasus Covid-19 yang dilaporkan masing-masing negara.

 
Editor: Nur Annisa

Sumber: World o Meters

Tags

Terkini

Terpopuler