Gempa Bumi 7,0 Magnitudo Guncang Yunani-Turki, Disebutkan Picu Tsunami Berskala Kecil di Seferihisar

31 Oktober 2020, 03:18 WIB
Ilustrasi gempa bumi di Turki.* /Instagram/@hamilesayfasi./

PR DEPOK - Gempa bumi yang kuat mengguncang Laut Aegea dan mengakibatkan kerusakan di Yunani dan Turki pada Jumat, 30 Oktober 2020 waktu setempat.

Bencana alam tersebut menewaskan empat orang dan banyak orang lainnya masih terperangkap di reruntuhan.

Meneri Kesehatan Turki, Fahrettin Koca menyebutkan terdapat 120 orang yang terluka di provinsi pesisir Izmir, Turki.

Baca Juga: Jika Terpilih Jadi Presiden Barcelona, Victor Font Janji Boyong 3 Nama Legenda Ini ke Blaugrana

Menurut saksi mata, orang-orang berhamburan membanjiri jalan-jalan di Kota Izmir Turki setelah gempa bumi berkekuatan 7.0 SR terjadi.

Terdapat asap yang membumbung ke langit di beberapa tempat di kota dan banyak orang-orang yang berlari menjauhi puing-puing gedung bertingkat untuk menyelamatkan diri.

"Sejauh ini , kami sudah menerima informasi tentang enam bangunan yang runtuh di provinsi Izmir, termasuk kota tersebut," kata Suleyman Soylu selaku Menteri Dalam Negeri di Twitter, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Al-Jazeera.

Selain itu, Huseyin Alan selaku kepala kamar Turki dari Geological Engineers mengatakan bahwa gempa tersebut memicu tsunami skala kecil di Seferihisar dan memperingatkan orang-orang untuk menjauh dari gedung.

Baca Juga: Hasil Tes Usap Tunjukkan Negatif, Cristiano Ronaldo Dinyatakan Sembuh dari Covid-19

Kepresidenan Manajemen Bencana dan Darurat Turki (AFAD) mengatakkan bahwa kekuatan gempa bumi yang terjadi sebesar 6.6 SR. Sedangkan Survei Geologi Amerika Serikat (AS) menyebutkan kekuatan gempa sebesar 7.0 SR.

Menurut media lokal, gempa bumi itu terjadi pada pukul 11.50 waktu setempat dan dirasakan di sepanjang pantai Aegean Turki serta wilayah barat laut Marmara.

Diketahui menurut AFAD, pusat gempa berada sekitar 17 km (11 mil) di lepas pantai provinsi Izmir pada kedalaman 16 km. Lalu Survei Geologi AS menyebut kedalamannya sekitar 10 m dan pusat gempa berada 33.5 km di lepas pantai Turki.

Provinsi Izmir Turki sendiri terletak tepat di garis patahan aktif. Garis patahan Anatolia Utara ini sebelumnya menimbulkan gempa bumi mematikan di dekat Istanbul pada tahun 1999 yang menewaskan lebih dari 17.000 orang di wilayah tersebut.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Al Jazeera

Tags

Terkini

Terpopuler