Terbaru! Polisi Ungkap Identitas Pelaku Tragedi Parade Natal Berdarah di Wisconsin, Amerika Serikat

- 23 November 2021, 07:25 WIB
Pelaku tragedi penabrakan terhadap parade natal di Waukesha, Wisconsin, Amerika Serikat telah ditangkap.
Pelaku tragedi penabrakan terhadap parade natal di Waukesha, Wisconsin, Amerika Serikat telah ditangkap. /REUTERS/Cheney Orr

PR DEPOK - Pihak kepolisian akhirnya mengungkap identitas asli pelaku tragedi penabrakan terhadap parade natal di Waukesha, Wisconsin, Amerika Serikat.

Sebelumnya, pelaku penabrakan parade natal tersebut berhasil ditangkap pihak kepolisian Waukesha, Wisconsin, Amerika Serikat di sekitar tempat kejadian.

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Reuters, Kepala Polisi Waukesha, Wisconsin, Amerika Serikat yakni Daniel Thompson mengatakan dan membenarkan bahwa tersangka yang bernama Darrel Brooks berusia 39 tahun itu ditangkap di lokasi kejadian.

Baca Juga: 2 Link Download Logo Hari Guru Nasional 2021, Cocok Dibagikan ke Media Sosial

Sebelumnya dikabarkan bahwa kejadian tersebut melukai 20 orang, namun kini nyatanya berkembang sehingga sedikitnya lima orang tewas dan melukai 48 orang lainnya di sekitar kejadian.

Lima orang yang tewas tersebut sudah diidentifikasi pihak kepolisian, masing-masingnya bernama Virginia Sorenson berusia 79 tahun, LeAnna Owen berusia 71 tahun, Tamara Durand berusia 52 tahun, Jane Kulich berusia 52 tahun dan Wilhelm Hospel berusia 81 tahun.

Kemudian dari 48 korban luka lainnya merupakan enam orang anak yang sampai saat ini masih dalam perawatan intensif rumah sakit karena dalam kondisi kritis.

Baca Juga: Link Nonton Permission to Dance BTS di The Late Late Show with James Corden, Rabu 24 November 2021

Menurut laporan lain mengatakan bahwa di antara para korban tersebut merupakan anggota kelompok parade yang disebut 'Nenek Menari'.

Terhadap kejadian ini, Daniel Thompson mengatakan bahwa motif serangan tersebut masih menjadi misteri, namun tersangka bertindak dengan sengaja.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah