Demi Danai Misi ke Mars, Elon Musk Jual Aset Pribadi Termasuk 1 Unit Rumah Mewah di Hillsborough

- 14 Desember 2021, 20:55 WIB
CEO Tesla dan SpaceX, Elon Musk.
CEO Tesla dan SpaceX, Elon Musk. /REUTERS/Brian Snyder

Christian de Guigne IV tinggal di rumah itu selama 150 tahun.

Salah satu properti dengan harga fantastis tersebut mulai dipasarkan Elon Musk pada Mei 2021, tetapi resmi terjual pada awal Desember lalu.

Baca Juga: Arsenal Copot Ban Kapten dari Pierre-Emerick Aubameyang, Ini Alasannya

Elon Musk bertekad untuk mendanai misi ke Mars. Di tahun 2050, ia ingin mengirim 1 juta orang ke planet tersebut.

Sebelumnya, Elon Musk juga tercatat memiliki aset real estate dengan nilai lebih dari USD100 juta, tiga unit rumah di Bel-Air, Los Angeles, hingga peternakan yang sempat dikelola oleh aktor Gene Wilder.

Deretan aset tersebut sudah terjual lebih dulu untuk mendanai misi yang sama.

Baca Juga: Jeff Smith akan Jalani Rehabilitasi di RSKO Cibubur, Kuasa Hukum: Alhamdulillah Sudah Disetujui

"Saya membutuhkan banyak sumber daya untuk bisa membangun kota di Mars"

"Saya ingin berkontribusi sebanyak mungkin untuk membangun kota di sana," ujar Elon Musk saat diwawancarai oleh CEO Insider, Axel Springer.

Kini Elon Musk mengaku tidak memiliki aset apapun selain saham di perusahaan miliknya.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Business Insider


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah