7 Orang Tewas Akibat Tembok Batu di Danau Furnas Brazil Runtuh Mendadak dan Menabrak Perahu Wisatawan

- 9 Januari 2022, 11:11 WIB
Ilustrasi tebing. Tembok yang terdapat di danau Furnas, Brazil, tiba-tiba runtuh dan menabrak perahu wisatawan, menyebabkan 7 orang tewas.
Ilustrasi tebing. Tembok yang terdapat di danau Furnas, Brazil, tiba-tiba runtuh dan menabrak perahu wisatawan, menyebabkan 7 orang tewas. /Pixabay/M Rublack/

Baca Juga: Cara Mudah Membuat Akun untuk Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23, Ikuti Langkahnya di Sini

Tiga orang dikabarkan menghilang, dan orang-orang yang sebelumnya dikabarkan luka mengalami patah tulang dan ada juga satu orang yang mengalami luka serius di wajah dan kepala.

Saat ini korban tersebut sudah dibawa kerumah sakit terdekat. Sebagai informasi tambahan, Danau Furnas dibuat pada tahun 1958 yang bertujuan untuk instalasi pembangkit listrik tenaga air.

Tapi karena viewnya begitu indah, Danau Furnas akhirnya menjadi objek wisata populer daerah sekitar 420 kilometer (260 mil) utara Sao Paulo.

Baca Juga: Pelatihan Gratis di Program Kartu Prakerja Gelombang 23 Tahun 2022, Begini Cara Dapatkan Insentif Rp3,55 Juta

Danau tersebut dapat dikunjungi sekitar 5.000 pengunjung pada akhir pekan, dan hingga 30.000 pada hari libur.

Menurut pejabat wilayah Capitolio permukaan batu yang lepas kemungkinan berasal dari hujan lebat yang baru-baru ini terjadi.***

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah