Video Mengharukan Seorang Polisi Menyuapi Pisang kepada Monyet Tanpa Tangan

- 18 April 2020, 20:35 WIB
Video mengharukan ini viral di Twitter
Video mengharukan ini viral di Twitter /ndtv.com

PIKIRAN RAKYAT - Rekaman video mengharukan ketika seorang polisi di India menyuapi seekor monyet yang tidak memiliki tangan dengan sebuah pisang.

Selama aturan lockdown yang sedang berlangsung untuk menahan penyebaran Virus Corona, banyak aktivitas yang dibatasi bahkan terhenti akibat pandemi itu.

Di India, polisi dan aktivis hewan berusaha merawat hewan-hewan yang tersesat yang berjuang untuk mencari makanan ketika manusia tetap tinggal di dalam rumah.

Baca Juga: Betah di Rumah Lawan Corona, Berikut 4 Olahan Minuman yang Dapat Tingkatkan Imun Tubuh

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari NDTV Sabtu, 18 April 2020, di Uttar Pradesh, misalnya seorang polisi baru-baru ini terlihat memberi makan pasukan monyet kelaparan selama lockdown.

Namun, sebuah video yang mengharukan beredar di media sosial, Twitter menunjukkan seorang polisi memberi makan pisang kepada monyet tanpa tangan.

Adegan yang menggugah hati itu telah direkam di sebuah kantor polisi, menunjukkan polisi dengan sabar mengupas dan memberi makan pisang kepada monyet yang tidak punya tangan.

Baca Juga: Ilmuwan Inggris Sebut Virus Corona Terjadi Sebelum Bulan Desember dan Bukan dari Wuhan

Dalam video itu, polisi yang mengenakan masker wajah terlihat berbicara di telepon sambil duduk di kursi.

Di satu tangannya yang tak memegang telepon, dia memegang pisang dan memberi makan monyet yang duduk di tembok di sampingnya.

Rekaman mengharukan itu telah menyentuh hati ribuan orang di media sosial, yang tidak bisa berhenti memuji kebaikan dan kesabaran polisi tersebut.

Baca Juga: Ingin Saingi Zoom dan Skype, WhatsApp Akan Tambah Jumlah Peserta Video Call Group

"Petugas polisi memberi makan monyet yang diamputasi," kata pengguna Twitter Khusbhoo Soni, yang membagikan video tersebut.

Video itu telah ditonton lebih dari 28.000 kali di Twitter dan telah di-retweet hampir 2.000 kali.

Di bagian komentar, banyak yang memuji-muji polisi, sementara yang lain mengatakan video itu menggugah hati mereka.***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: ND TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x