ISS Rilis Foto Awan Mirip Pesawat Star Wars Berkumpul di Atas Bumi

- 21 April 2020, 20:25 WIB
Awan ini disamakan dengan pesawat Millennium Falcon dalam film Star Wars
Awan ini disamakan dengan pesawat Millennium Falcon dalam film Star Wars /Daily star

PIKIRAN RAKYAT - Sebuah foto menakjubkan yang diabadikan dari Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS), menunjukkan awan besar berbentuk persis seperti pesawat dalam film Star Wars, Millennium Falcon muncul di atas Bumi.

Foto aneh tersebut diabadikan oleh Annie yang sedang mejalani operasi ruang angkasa di ISS.

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Daily Mail, pada Selasa, 21 April 2020 dalam foto itu, awan terlihat membentuk lingkaran sempurna dengan bagian tengahnya terangkat.

Baca Juga: Cara Salat Tarawih Sendiri di Rumah Saat Masa Pendemi Corona

Bentuk tersebut terkesan memiliki kemiripan dengan Millennium Falcon. Bahkan seorang ahli teori konspirasi di kanal YouTube, MrMBB333, memberi narasi atas apa yang dia unggah tersebut.

"Di lepas pantai Barat Afrika, kita punya hal besar, seperti Millennium Falcon," katanya.

"Garis besar awan itu tidak acak, namun sisa awan di sekitarnya tampak acak, dani itu terlihat seperti Millennium Falcon," ucapnya.

Baca Juga: Orang Tiongkok Gemar Beternak dan Konsumsi Tikus Sebelum Pandemi Corona, Kini Dilarang

Dia juga memuji Annie yang telah mengabadikan momen yang cukup aneh tersebut dan memuji ketajaman kamera ISS.

Rekaman video yang telah diunggah oleh MrMBB333 telah ditonton lebih dari 46.000 kali sejak pertama kali tayang pada 17 April 2020.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x