Serang Balik, Ukraina Bakar Depot Minyak Rusia hingga Picu Ledakan Besar

- 1 April 2022, 21:23 WIB
ILUSTRASI - Ukraina membakar depot minyak milik Rusia hingga memicu ledakan besar, yang merupakan serangan balik melawan negara itu.
ILUSTRASI - Ukraina membakar depot minyak milik Rusia hingga memicu ledakan besar, yang merupakan serangan balik melawan negara itu. /Pixabay/fish96/

Pihak Rusia Rosneft mengatakan dalam sebuah pernyataan terpisah bahwa tidak ada yang terluka dalam kebakaran tersebut, tapi tidak memberikan informasi tentang penyebab kebakaran.

Adapun insiden kebakaran depot minyak Rusia itu terjadi dua hari setelah gudang senjata di provinsi tersebut diguncang ledakan.

Gladkov mengatakan minggu ini bahwa ledakan depot senjata diyakini sebagai akibat dari kebakaran, meskipun dia mengatakan otoritas regional sedang menunggu konfirmasi dari kementerian pertahanan.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos BPNT Kartu Sembako Tahap 2, Siapkan KTP dan KK untuk Dapatkan Total Rp2,4 Juta

Sebelumnya, media pemerintah Rusia melaporkan bahwa penembakan Ukraina menghantam gudang senjata yang menyebabkannya meledak dua hari lalu.

Saksi mata mengatakan serangan yang menciderai empat orang tersebut datang baik "melalui drone atau rudal balistik jarak pendek".

Sementara itu, hingga berita ini diturunkan belum ada tanggapan resmi dari pemerintah Ukraina terkait tudingan yang dialamatkan Rusia.***

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah