China Mulai Gelar Latihan Militer Air dan Udara Terbesar Sepanjang Sejarah di Perairan Taiwan

- 4 Agustus 2022, 14:55 WIB
Seorang pria berdiri di depan layar yang menunjukkan siaran berita CCTV, menampilkan peta lokasi di sekitar Taiwan tempat Tentara Pembebasan Rakyat Tiongkok (PLA) akan melakukan latihan militer dan kegiatan pelatihan termasuk latihan tembakan langsung, di sebuah pusat perbelanjaan di Beijing.
Seorang pria berdiri di depan layar yang menunjukkan siaran berita CCTV, menampilkan peta lokasi di sekitar Taiwan tempat Tentara Pembebasan Rakyat Tiongkok (PLA) akan melakukan latihan militer dan kegiatan pelatihan termasuk latihan tembakan langsung, di sebuah pusat perbelanjaan di Beijing. /Thomas Petrus/Reuters

PR DEPOK - China dilaporkan memulai latihan militer laut dan darat dalam skala besar pertama dalam sejarah di sekitar pulau di Taiwan.

Media Pemerintah China melaporkan latihan tembakan berlangsung di enam titik di sekitar Taiwan dan akan berlanjut hingga tiga hari ke depan.

Dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari Al Jazeera pada Kamis, 4 Agustus 2022, China memulai manuver militernya pada Selasa malam setelah kedatangan Nancy Pelosi.

Baca Juga: Apa Itu Cacar Monyet atau Monkeypox? Kenali Penyebab, Gejala, dan Pengobatannya

Selain itu, usai kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi, China juga mengumumkan serangkaian tindakan ekonomi bagi Taiwan sebagai tanggapan.

Aktivitas militer berlanjut pada hari Rabu, dengan Taiwan mengatakan latihan itu melanggar aturan PBB.

Di mana menurut Taiwan, China telah berusaha menginvasi ruang teritorialnya dan memblokade jalur udara dan lautnya.

Baca Juga: Kapan Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 39 Diumumkan? Simak Estimasi Jadwal Pengumuman

Kementerian Pertahanan Nasional menggambarkan kegiatan militer China sebagai 'tidak rasional' dan dengan niat mengubah status quo dan merusak perdamaian dan stabilitas regional.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x