Mengenang Sejarah Serangan 11 September 2001, Tragedi Paling Mematikan di Amerika Serikat

- 11 September 2022, 11:07 WIB
Tragedi 11 September 2001.
Tragedi 11 September 2001. /Reuters/Sara K. Schwittek/

PR DEPOK - Sejarah Serangan 11 September 2001 menjadi tragedi paling mematikan di Amerika Serikat yang menewaskan ribuan orang.

Sudah 21 tahun berlalu tapi sejarah Serangan 11 September 2001 masih terus diingat oleh masyarakat Amerika Serikat, bahkan dunia hingga hari ini.

21 tahun lalu, tepatnya Pada 11 September 2001, 19 militan yang terkait dengan kelompok ekstremis Islam al Qaeda membajak empat pesawat dan melakukan serangan bunuh diri terhadap sasaran di Amerika Serikat.

Baca Juga: BSU 2022 Rp600.000 Mulai Bisa Dicairkan 12 September! Penuhi Syarat Ini, Cek Penerima di bsu.kemnaker.go.id

Peristiwa tersebut hingga kini dikenal dalam sejarah sebagai Serangan 11 September 2021 atau 9/11.

Tepat di hari tersebut, dua dari pesawat diterbangkan ke menara kembar World Trade Center di New York City, pesawat ketiga menabrak Pentagon di Arlington, Virginia, tepat di luar Washington, DC, dan pesawat keempat jatuh di sebuah lapangan di Shanksville, Pennsylvania.

Tanggal 11 September 2001, pukul 08.45 waktu setempat pada hari Selasa pagi yang cerah, sebuah American Airlines Boeing 767 yang memuat 20.000 galon bahan bakar jet menabrak menara utara World Trade Center di New York City.

Baca Juga: Bansos PBI JK Bisa Dicairkan Tunai? Simak Penjelasan dan Cara Cek Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Dampak dari serangan tersebut meninggalkan lubang menganga dan terbakar di dekat lantai 80 gedung pencakar langit berlantai 110 itu, langsung membunuh ratusan orang dan menjebak ratusan lainnya di lantai yang lebih tinggi.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: History


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x