Puluhan Pesawat Militer China Melintasi Selat Taiwan dalam Sehari, Termasuk Jet Tempur dan Drone

- 26 Desember 2022, 13:36 WIB
Kementerian Pertahanan Taiwan menyebut bahwa puluhan pesawat militer China melintasi selat mereka termasuk jet tempur.
Kementerian Pertahanan Taiwan menyebut bahwa puluhan pesawat militer China melintasi selat mereka termasuk jet tempur. /Dado Ruvic/Reuters

PR DEPOK – Empat puluh tiga pesawat angkatan udara China melintasi garis median Selat Taiwan dalam 24 jam terakhir.

Hal itu diungkapkan oleh Kementerian Pertahanan Taiwan pada Senin 26 Desember 2022, saat Beijing melanjutkan aktivitas militernya di dekat pulau yang diklaim China itu.

China, yang mengklaim Taiwan sebagai wilayahnya sendiri, mengatakan pihaknya telah melakukan latihan serangan di laut dan wilayah udara di sekitar Taiwan pada 25 Desember 2022.

China menyebut tindakan itu sebagai tanggapan atas apa yang dikatakannya sebagai provokasi dari Taiwan dan Amerika Serikat.

Baca Juga: Aktris India Tunisha Sharma Meninggal Diduga karena Bunuh Diri, Mantan Pacar Ditahan

Di antara pesawat China itu ada 18 jet tempur J-16, 11 pesawat tempur J-1, 6 pesawat tempur Su-30, dan drone, seperti yang dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Al Jazeera.

Kementerian pertahanan Taiwan mengatakan pihaknya memantau gerakan China melalui sistem misil daratnya, serta di kapal angkatan lautnya sendiri.

Tentara Pembebasan Rakyat mengatakan latihan itu adalah tanggapan tegas terhadap eskalasi dan provokasi AS-Taiwan saat ini.

Baca Juga: 199 Produk Pangan Ditemukan Tidak Memenuhi Ketentuan, BPOM Kendari Lakukan Intensifikasi

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x