Bocah 6 Tahun Menembak Gurunya Sendiri Saat Pertengkaran di Kelas, Polisi AS Gelar Penyelidikan

- 8 Januari 2023, 15:55 WIB
Ilustrasi. Seorang bocah di AS menembak gurunya sendiri ketika terjadi pertengkaran di kelas di sebuah sekolah.
Ilustrasi. Seorang bocah di AS menembak gurunya sendiri ketika terjadi pertengkaran di kelas di sebuah sekolah. /Pexels.com/Tina Miroshnichenko

PR DEPOK – Seorang siswa berusia enam tahun menembak dan melukai seorang guru di Virginia selama pertengkaran di dalam ruang kelas satu, menurut polisi dan pejabat sekolah di kota Newport News.

Polisi menyebut tidak ada siswa yang terluka dalam penembakan di Sekolah Dasar Richneck. Sang guru, seorang wanita berusia 30-an, menderita luka yang mengancam jiwa.

Kepala Polisi Newport News Steve Drew mengatakan kepada wartawan bahwa kondisi guru itu agak membaik pada sore hari.

Polisi mengatakan anak itu memiliki pistol di ruang kelas dan mereka menahan siswa itu.

Baca Juga: Login kjp.jakarta.go.id untuk Cek Penerima KJP Plus Tahap 2 2023 hingga Rp450.000

"Tidak ada situasi di mana seseorang melakukan penembakan di sekitar sekolah," kata Drew kepada wartawan.

“Ada situasi di satu lokasi tertentu di mana tembakan dilepaskan,” tambahnya, dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Al Jazeera.

Ia mengatakan bahwa enembakan itu bukan kecelakaan. Penyelidik berusaha mencari tahu dari mana anak itu mendapatkan senjata.

Kepala polisi tidak secara khusus menjawab pertanyaan tentang apakah pihak berwenang telah menghubungi orang tua bocah itu, tetapi mengatakan anggota departemen kepolisian sedang menangani penyelidikan.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x