Zelensky Muncul di Golden Globe Awards, Tegaskan Tak akan Ada Perang Dunia Ketiga: Ini Bukan Trilogi

- 11 Januari 2023, 12:35 WIB
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky.
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky. /Reuters/

PR DEPOK - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky pada Selasa, 10 Januari 2023 muncul secara virtual di upacara tahunan Golden Globe Awards.

Pada kesempatan itu, Volodymyr Zelensky secara blak-blakan mengatakan tidak ada Perang Dunia Ketig.

Menurutnya, konflik yang terjadi antara Ukraina dan Rusia yang tak berkesudahan itu saat ini gelombangnya sedang berubah.

Baca Juga: Prediksi dan Head to Head Persib vs Persija: Macan Kemayoran Berpeluang Naik ke Puncak Klasemen

"Perang Dunia pertama merenggut jutaan nyawa. Perang Dunia kedua merenggut puluhan juta nyawa. Tidak akan ada Perang Dunia ketiga, ini bukan trilogi," ungkap Zelensky di acara Golden Globe Awards ke-80 Hollywood.

Lebih lanjut, Zelensky mengatakan Ukraina akan menghentikan agresi Rusia di negaranya dengan bantuan dunia bebas.

"Sekarang tahun 2023; perang di Ukraina belum berakhir, tetapi arus sudah berbalik. Dan sudah jelas siapa yang akan menang," kata Presiden Ukraina itu.

Baca Juga: Link Nonton dan Spoiler The Interest of Love Episode 7: Ahn Soo Young dan Jung Jong Hyun Reuni Usai Putus

Di awal pidatonya, Zelensky menunjukkan bahwa acara penghargaan tersebut dimulai pada tahun 1943 ketika Perang Dunia II hampir berakhir dan sudah jelas siapa yang akan menang tetapi masih ada beberapa pertempuran yang harus diperjuangkan.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Asian News International (ANI)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x