Kasus Positif Covid-10 Alami Lonjakan, Korea Selatan Tuding Pendeta Gereja

- 17 Agustus 2020, 10:03 WIB
Karyawan dari perusahaan layanan desinfeksi membersihkan stasiun kereta bawah tanah di Seoul, Korea Selatan, Sabtu (28/2/2020).*
Karyawan dari perusahaan layanan desinfeksi membersihkan stasiun kereta bawah tanah di Seoul, Korea Selatan, Sabtu (28/2/2020).* /REUTERS/

PR DEPOK – Covid-19 atau virus corona hingga saat ini masih melanda sebagian wilayah dunia.

Covid-19 merupakan salah satu virus yang dapat menulat lewat udara.

Sejak diduga pertama kali ditemukan di Kota Wuhan, Tiongkok pada akhir tahun 2019 silam, jumlah kasus positif virus corona di dunia terus mengalami peningkatan.

Baca Juga: Usai Tekan TikTok, Donald Trump Incar Alibaba

Berdasarkan laporan terbaru yang dikutip oleh pikiranrakyat-depok.com dari Kantor Berita Antara Korea Selatan menuduh seorang pendeta konservatif pada Minggu, 16 Agustus 2020 waktu setempat atas pelanggaran peraturan isolasi mandiri dan menghambat pelacakan kontak di sebuah gereja dimana 240 penularan telah memperparah penyebaran virus corona terburuk di negara tersebut dalam lebih dari lima bulan.

Fokus terhadap Gereja Sarang Jeil yang dipimpin oleh Pendeta Jun Kwang-hoon membangkitkan memori buruk atas penyebaran di Korea Selatan diantara pengikut sekte Kristen rahasia pada Bulan Februari 2020 lalu.

Pada Minngu, 16 Agustus 2020 negeri ginseng itu melaporkan 279 kasus baru, lebih dari dua kali lipat angka yang dilaporkan pada Jumat sebanyak 103 dengan kebanyakan penularan baru ditemukan di Seoul dan sekitarnya.

Baca Juga: Usai Kecelakaan dan Lomba Tertunda, Andrea Dovizioso Berhasil Juarai GP Austria

Selain dari penularan gereja tersebut, terdapat pula sejumlah klaster yang lebih kecil, termasuk 30 kasus yang terhubung dengan cabang kedai kopi Starbucks di Kota Paju, utara Seoul.

Lonjakan kasus Covid-19 membuat otoritas kembali memberlakukan aturan pembatasan sosial yang lebih ketat di area metropolitan Seoul.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x