Israel Peringati Elon Musk karena Dukung Komunikasi Gaza dengan Starlink

- 29 Oktober 2023, 17:50 WIB
Israel tanggapi Elon Musk yang dukung komunikasi Gaza./spacex/unsplash
Israel tanggapi Elon Musk yang dukung komunikasi Gaza./spacex/unsplash /

Pada hari Sabtu, Elon Musk mengatakan bahwa Starlink (konstelasi internet satelit yang dioperasikan oleh perusahaan kedirgantaraan milik SpaceX) akan mendukung konektivitas ke kelompok bantuan Gaza yang diakui secara internasional.

Perwakilan AS Alexandria Ocasio-Cortez lantas mempertanyakan langkah Israel yang memutus komunikasi di Gaza. Pasalnya, banyak pihak yang akan terancam.

Baca Juga: 5 Bakso di Baturaden Paling Rekomen, Tempatnya Selalui Ramai, Sudah Siap Antre?

“Memutus jaringan komunikasi merupakan hal yang tidak dapat diterima. Para jurnalis, tenaga medis, organisasi kemanusiaan, dan orang-orang tak berdosa akan terancam,” katanya.

“Saya tidak tahu bagaimana tindakan seperti itu dapat dipertahankan. Padahal Amerika Serikat mengecam praktik demikian,” ujarnya menambahkan.

Sebagai informasi, setelah invasi Rusia ke Ukraina pada Februari 2022, satelit Starlink dilaporkan sangat penting untuk menjaga konektivitas internet di beberapa wilayah meskipun ada upaya gangguan dari Rusia.

Namun, SpaceX belum menanggapi permintaan komentarnya tentang bagaimana mereka akan memastikan koneksi Starlink digunakan oleh organisasi bantuan dan bukan oleh Hamas, yang menguasai Jalur Gaza.***

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah