Permintaan Makanan Alternatif Produk Hewani Meningkat, Toko Daging Vegan Pertama Hadir di Inggris

- 4 November 2020, 13:09 WIB
Ilustrasi hotdog vegan.
Ilustrasi hotdog vegan. /Stevepb/Pixabay

PR DEPOK – Di sudut utara Kota London, Inggris, terdapat sebuah toko daging yang unik yang tidak benar-benar menjual daging.

Bertepatan dengan Hari Vegan Sedunia yang jatuh pada 1 November, toko daging vegan pertama di Inggris bernama Rudy’s baru saja dibuka.

Toko tersebut menjual daging vegan yang bebas dari produk daging tradisional, seperti bacon, sausage, maupun daging turk yang biasa dijual di kedai-kedai kebab.

Permintaan produk vegan telah melonjak dalam beberapa tahun terakhir di Inggris.

Baca Juga: Medsos Bawa Toxic bagi Umat Beragama, Jokowi: Indonesia Butuh Figur yang Piawai Satukan Perbedaan

Sebab saat ini jumlah orang di Inggris yang sama sekali tidak menggunakan bahan makanan yang berasal dari produk hewani terus meningkat.

Sementara itu, sebagian yang lain juga telah mengurangi jumlah daging dan susu yang mereka konsumsi setiap minggunya.

“Orang-orang memahami apa yang kami jual,” kata salah satu pendiri Rudy’s, Matthew Foster, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Reuters.

Foster menjelaskan, daging-daging vegan yang ada di tokonya telah dirancang sedemikian rupa agar sama seperti daging hewani.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x