Cianjur Kembali Diguncang Gempa, BMKG: Kedalaman 5 Kilometer

24 November 2022, 10:12 WIB
Gempa susulan masih terjadi di Cianjur hingga 24 November 2022. /Twitter @infoBMKG

PR DEPOK - Gempa susulan masih terjadi di Cianjur hingga Kamis, 24 November 2022.

Badan Meteorologi Kilmatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat telah terjadi gempa susulan di Cianjur dengan magnitudo 2.2, sekitar pukul 04.48 WIB.

Pusat gempa Cianjur ini berada pada 6.81 LS – 107.14 BT dan berpusat di darat 1 kilometer Timur Laut Kabupaten Cianjur, dengan kedalaman 5 kilometer.

Baca Juga: Hyundai Kembali Tampilkan STARGAZER di Denpasar, Terus Perkuat Layanan Purna Jual di Bali

Menurut BMKG, gempa Cianjur yang merupaka gempa susulan ini dirasakan pada skala MMI: II Cianjur.

Sebelumnya, BMKG memperkirakan gempa susulan di Kabupaten Cianjur akan berakhir 4 hingga 7 hari ke depan.

"Kurang lebih empat hari sampai satu minggu diperkirakan (gempa susulan) akan Insya Allah berakhir," ujar Kepala BMKG Dwikorita dalam jumpa pers update penanganan gempa bumi M5,6 Cianjur, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: Puisi Mudah Dihafal dan Menyentuh Hati untuk Hari Guru 25 November 2022

Meski begitu, Dwikorita mengatakan bahwa tren gempa susulan di Cianjur berkurang kekuatannya, termasuk intensitasnya.

Namun, Dwikorita meminta masyarkaat tetap waspada mengingat gempa susulan yang terjadi di Cianjur berada cukup dangkal yang artinya berada dekat dengan permukaan.

Sementara itu, Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono mengatakan, saat ini banyak bertebaran hoaks yang mengatasnamakan lembaganya.

Baca Juga: 15 Link Twibbon, Ucapan dan Kutipan Hari Guru Nasional 2022: Cocok Jadi Caption Foto di Instagram

Daryono pun meminta masyarakat, khususnya di Cianjur tidak mempercayai kabar hoaks seputar gempa Cianjur.

Menurut Daryono, hingga saat belum ada satupun teknologi yang bisa memperkirakan kapan dan dimana gempa akan terjadi.

Sebelumnya, gempa dengan magnitudo 5,4 mengguncang wilayah Cianjur pada Senin, 21 November 2022 siang WIB.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, dan Sagitarius 24 November 2022: Ada Peluang Singkat Menguntungkan!

Gempa Cianjur ini menyebakan 271 korban meninggal dunia, dan ratusan orang lainnya masih dalam proses pencarian.

Sementara, korban luka akibat gempa Cianjur sebanyak 1.083 orang degan jumlah pengungsi jumlah 58.362 orang.

Selain itu, gempa Cianjur merusak belasan ribu rumah, denga rincian rusak berat 6.570 unit, rumah rusak sedang sejumlah 2.071 unit, rumah rusak ringan 12.641 unit.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: BMKG

Tags

Terkini

Terpopuler