Pasien Terduga Virus Corona di RSDH Cianjur Dirujuk ke RSHS Bandung, Jabar Tetapkan Siaga Satu

- 3 Maret 2020, 09:36 WIB
VIRUS corona telah mewabah dan menyebabkan angka kematian yang besar.*
VIRUS corona telah mewabah dan menyebabkan angka kematian yang besar.* /Pixabay/

Ia menjelaskan informasi yang didapat setelah pihaknya melakukan pemantauan ke sejumlah rumah sakit di Cianjur terkait dengan status siaga corona di Jawa Barat, sedangkan pihak RSDH melaporkan temuan pasien terduga corona.

"Kami langsung mengirim tim ke RSDH untuk memastikan kebenarannya. Hingga saat ini, kami masih melakukan koordinasi, pasien laki-laki tersebut sudah mendapat penanganan medis," terangnya.

Setelah dilakukan pemeriksaan dan pendataan, ungkap dia, pasien tersebut memiliki riwayat baru pulang dari luar negeri, bahkan gejala yang diderita mengarah ke terduga corona.

Baca Juga: Pascaterjangkitnya 2 Warga di Depok, Kemenkes Sediakan Informasi Terkini Virus Corona Lewat Situsnya

"Sampai malam ini, pasien masih berada di RSDH Cianjur, dengan pengawasan ketat tim medis. Kemungkinan akan segera di rujuk ke RSHS Bandung. Kami masih memantau perkembangannya," ungkap Tresna.

Pihkanya akan terus mengikuti perkembangan pasien yang diduga terjangkit virus corona tersebut serta melakukan kordinasi dengan dinas terkait di Pemprov Jabar dan pusat.

"Harapan kami negatif karena hasil pemeriksaan masih dugaan gejala virus corona," tutupnya.***

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Malam ini di Depok Memberikan bantuan 10 ribu masker kepada Walikota Depok untuk didistribusikan kepada unit-unit pelayanan kesehatan di Depok jika membutuhkan. Menurut Menteri Kesehatan masker itu hanya untuk mereka yang sakit atau mereka yang berada di lingkungan penuh orang sakit. Warga yang sehat dihimbau tidak perlu ikut panik dengan membeli masker. Warga juga dihimbau tetap tenang dan rasional untuk tidak panik membeli sembako berlebihan. Karena suply dan demand kita masih sangat aman. Masalah hari ini sudah diantisipasi oleh Pemprov Jawa Barat sejak 2 minggu lalu. Siaga 1 virus corona sudah diumumkan sejak 2 minggu lalu dan tim khusus Crisis Center sudah dibentuk untuk merespon situasi. Petugas kesehatan yang pernah kontak dengan 2 WNI warga Depok terpapar virus corona karena terpapar dengan warga Jepang di Jakarta juga saat ini sedang diobservasi dan sudah diistirahatkan di rumah masing2 sesuai prosedur. Jika ada gejala maka akan segera diisolasi. 28 Rumah Sakit Umum Daerah termasuk RS Hasan Sadikin di Jawa Barat sudah disiagakan dengan fasilitas isolasi dan peralatannya sejak 2 minggu lalu untuk mengantisipasi hal ini. Masyarakat dihimbau tetap tenang dan melakukan kegiatan seperti biasa. Rutin memantau informaai resmi dan pemerintah. Mari Tetap waspada namun rasional. __________ Sebelumnya siang tadi, bersama Gubernur DKI @aniesbaswedan dan kepala BNPB membahas penanganan banjir Jabodetabek dan juga mengoordinasikan dengan pihak DKI Jakarta terkait masalah virus corona tersebut.

A post shared by Ridwan Kamil (@ridwankamil) on

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah