Ridwan Kamil Mewisuda 1.249 Petani Milenial, Pemprov Jabar Buka Pendaftaran Kolaborasi dengan Pemda

- 25 Maret 2022, 13:41 WIB
Ridwan Kamil mewisuda sebanyak 1.249 petani milenial dari IPB, Kang Emil sebut Pemprov Jabar akan buka pendaftaran kolaborasi dengan Pemda.
Ridwan Kamil mewisuda sebanyak 1.249 petani milenial dari IPB, Kang Emil sebut Pemprov Jabar akan buka pendaftaran kolaborasi dengan Pemda. /PIKIRAN RAKYAT/ Novianti Nurulliah.

PR DEPOK - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mewisuda sebanyak 1.249 lulusan mahasiswa-mahasiswi Institut Pertanian Bogor (IPB).

Acara wisuda para mahasiswa yang didampingi Ridwan Kamil tersebut berlangsung di Auditorium FEM IPB University, pada Kamis 24 Maret 2022, kemarin.

Kang Emil (sapaan akrab Ridwan Kamil) menyatakan, lulusan dan wisudawan tersebut diharapkan menjadi petani milenial Jawa Barat.

Baca Juga: Perang Hari ke-30: Ukraina Makin Menyerang Rusia, 140 Negara Dukung Resolusi PBB

Menurut Kang Emil, petani milenial bukan 'karpet merah' yang secara tiba-tiba bisa langsung sukses, tapi butuh proses yang panjang.

"Program petani milenial ini bukan program karpet merah yang langsung sukses, butuh proses panjang dan kami akan terus membersamai," ujarnya, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dalam akun Twitter Dinas Perkebunan Jabar.

Sementara itu, dalam inagurasi petani milenial Jawa Barat ini, selain dihadiri oleh Gubernur Jabar, hadir pula Rektor IPB University, Arif Satria.

Baca Juga: Heboh Omset MS Glow Raup Rp600 Miliar Per Bulan, Juragan 99 Tuntaskan Pelaporan SPT Tahunannya

Selain itu dihadiri juga dari pihak Bank Jabar Banten (BJB), para Kepala OPD terkait, dan turut dimeriahkan pula dengan kehadiran Andy F. Noya (Kick Andy).

Dalam kesempatan itu, Kang Emil mengucap selamat kepada para petani milenial yang baru saja dilakukan wisuda. Semoga semakin terus bertumbuh dan mencetak petani unggulan, harapnya.

"Saya optimis, program petani milenial dipadukan dengan desa digital, maka kesejahteraan akan bergeser tak hanya didominasi oleh pekerjaan di kota, melainkan di desa asal menguasai teknologi," ujar Kang Emil, dikutip dari Antara.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Ramadhan 2022 Gratis, Bingkai Pilihan Paling Populer Cocok Jadi Unggahan di Media Sosial

Untuk itu, lanjutnya, program petani milenial pada angkatan ke-II ini, Pemda provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) kembali membuka pendaftaran yang akan berkolaborasi dengan pemda kabupaten/kota.

Bahkan tambahnya, pihak Pemerintah daerah (Pemda) Kabupaten Bogor sudah menyiapkan lahan untuk digarap petani milenial di angkatan ke-II ini.

"Akan kita buka pendaftaran lagi, tentu kolaborasi dengan pemerintah kabupaten/kota. Contohnya Pemkab Bogor sudah menyiapkan lahan untuk generasi muda dengan konsep petani milenial," ujar Kang Emil. ***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: twitter @Perkebunan Jabar Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x