Apotek di Bandung Diduga Jual Bebas Obat-obatan G, Warga Khawatirkan Dikonsumsi Anak Muda

- 27 Juni 2022, 16:06 WIB
Ilustrasi daftar obat-obatan G yang diduga diperjualbelikan di salah satu puskesmas di Kiaracondong, Bandung.
Ilustrasi daftar obat-obatan G yang diduga diperjualbelikan di salah satu puskesmas di Kiaracondong, Bandung. /Pexels dari Pixabay/

PR DEPOK - Beredar kabar adanya penjualan obat golongan G atau kategori obat berbahaya di salah satu apotek di Kiaracondong, Kota Bandung.

Padahal obat-obatan G termasuk dalam kategori obat berbahaya yang peredarannya sangat dibatasi.

Beberapa obat yang diduga tersedia di apotek tersebut di antaranya Dulmolid, Rexlona, Alfazolam, dan Chivras.

Obat-obat tersebut umumnya diperuntukkan bagi pasien yang mengalami gangguan kejiwaan seperti stres atau mengalami masalah kejiwaan berikutnya.

Baca Juga: Timnas Israel Berhasil Mengamankan Poin, Resmi Melangkah ke Piala Dunia U-20 di Indonesia 

Pemberian jenis obat-obatan tersebut hanya bisa diberikan kepada pasien berdasarkan penyakit yang diderita.

Berdasarkan keterangan warga setempat, mulai banyak anak-anak muda yang mendadak mendatangi apotek tersebut.

"Bukan asal mengeluarkan resep daftar 'G' saja, pada akhirnya banyak oknum (anak-anak muda) yang menyalahgunakannya,' kata Roni, warga sekitar Kiaracondong.

"Kami selaku warga di sekitar sini merasa resah atau terganggu akibat ulah oknum-oknum tersebut. Ini penyebabnya dokter AF," tuturnya.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x