5 Rekomendasi Tempat Perayaan Tahun Baru di Depok yang Cocok untuk Anak Muda

30 Desember 2022, 16:45 WIB
Ilustrasi - malam tahun baru di Depok. /Pixabay/

PR DEPOK - Menjelang pergantian tahun, banyak orang yang antusias untuk menghabiskan waktu bersama pasangan atau keluarga.

Banyak aktivitas yang bisa dilakukan dari menghabiskan waktu di rumah dengan membuat acara BBQ, atau langsung pergi ke lokasi perayaan malam tahun baru.

Semangat masyarakat sambut tahun baru hampir terjadi di seluruh kota di Indonesia, termasuk Depok.

Baca Juga: 46 Twibbon Selamat Tahun Baru 2023 Terbaru dengan Design Kembang Api Bikin Meriah

Tak jauh dari Jakarta, animo masyarakat Depok sama meriahnya dengan Ibu Kota.

Beberapa lokasi di Depok yang membuat acara perayaan pergantian tahun 2023, bagi Anda yang masih bingung tak ada salahnya untuk menyimak artikel ini.

Dirangkum PikiranRakyat-Depok.com berikut 5 titik lokasi perayaan tahun baru di Depok yang bisa Anda singgahi.

1. Cerita Perut

Anda bisa menghabiskan waktu dengan keluarga, teman, atau pasangan di malam pergantian tahun dengan menyaksikan pertunjukan musik di Cerita Perut Cafe.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Booster di Depok Hari Ini, Ada Pfizer, Sinopharm hingga Zifivax

Menghadirkan musisi lokal, tak ada salahnya sambil menikmati sajian yang disediakan sambil berbincang menunggu pergantian tahun.

2. Margo City

Pusat perbelanjaan ini menjadi sentral perayaan tahun baru di Kota Depok.

Margo City menghadirkan banyak acara, seperti panggung hiburan hingga pesta kembang api.

Baca Juga: Cara Dapat Wifi Gratis di Depok, Tak Perlu Khawatir saat Kuota Habis

Biasanya acara ini diselenggarkan di lobby utama Margo City dengan kapasitas 3.000 orang yang biasanya memadati.

3. Fly Over Jalan Arif Rahman Hakim

Bosan dengan suasana mal atau tempat makan, salah satu lokasi yang bisa menjadi pilihan adal Fly Over Jalan Arif Rahman Hakim.

Anda bisa menikmati pemandangan Kota Depok dengan lautan kembang api yang menyala saat pergantian tahun.

Baca Juga: Jalur Puncak akan Ditutup Total saat Malam Tahun Baru 2023, Berikut Imbauannya

Biasanya Fly Over ini dipenuhi warga depok sejak jam 7 malam, karena menjadi satu titik lokasi yang mudah tanpa harus mengocek dompet terlalu dalam.

4. Grand Depok City

Satu lagi pusat perbelanjaan yang biasanya jadi incaran warga Depok menghabiskan pergantian tahun.

Orang-orang biasanya berkumpul untuk melihat pertunjukan kembang api di langit Kota Depok di Grand Depok City.

Baca Juga: Rekomendasi Kafe Hits dan Instagramable di Depok, Cocok untuk Nongkrong di Malam Tahun Baru 2023

Pesta kembang api dilakukan tepat pukul 00.00 sebagai tanda pergantian tahun.

Biasanya para pengunjung menghabiskan waktu dengan makan malam bersama keluarga, teman, dan pasangan sebelum ke puncak acara.

5. Warung Oppa

Lokasi terakhir mungkin bisa jadi pilihan jika Anda berkumpul dengan teman-teman.

Warung Oppa menjadi lokasi favorit anak muda Kota Depok, di sini Anda dapat menikmati pertunjukan kembang api yang memenuhi langit kota.

Demikian 5 titik lokasi di Kota Depok sebagai rekomendasi untuk Anda dalam menghabiskan waktu perayaan tahun baru.***

Editor: Rahmi Nurfajriani

Tags

Terkini

Terpopuler