Jadwal Pemadaman Listrik Kota Depok Senin, 5 April 2021, Mulai Pukul 9.30 hingga 16.30 WIB

- 5 April 2021, 06:45 WIB
Ilustrasi listrik.
Ilustrasi listrik. /ANTARA FOTO/M Agung Rajasa//

PR DEPOK - Perusahaan Listrik Negara atau PLN (Persero) merilis informasi terkait pemeliharaan jaringan listrik berupa aktivitas pemadaman sementara secara bergilir di Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Depok pada Senin, 5 April 2021.

Demi menjaga dan meningkatkan kualitas pasokan listrik, aktivitas pemadaman akan berlangsung pada pagi hingga siang hari di pemukiman warga dan lokasi usaha di sejumlah kecamatan.

Berikut jadwal pemeliharaan listrik beserta wilayah terdampak berdasarkan surat edaran yang dirilis oleh PLN Depok dikutip Pikiranrakyat-Depok.com.

Baca Juga: Link Live Streaming Manchester United vs Brighton di Liga Inggris, Senin 5 April 2021 Pukul 01.30 WIB

9.30 - 12.30 WIB

Pada pukul 9.30 hingga 12.30 WIB, pemadaman listrik akan diberlakukan di sebagian wilayah Pr Puri Depok Mas, Jl Kp Pitara, Jl Kramat Asem, Gg Kabel dan sekitarnya.

10.00 - 13.00 WIB

Pada pukul 10.00 hingga 13.00 WIB, pemadaman listrik akan diberlakukan di wilayah Kp Cikaret, Pr Alam Persada Cibinong, Pr Graha Mulya, Yayasan Al Farisi, Pr Telaga Golf, cluster Espanyola, Kp Pondok Petir, Pr Villa Pamulang dan sekitarnya.

11.30 - 14.30 WIB

Pada pukul 11.30 hingga 14.30 WIB, pemadaman listrik akan diberlakukan di wilayah Pr Villa Mutiara Cinere, Jl Curugan, Jl Rawakalong dan sekitarnya.

Baca Juga: Ngabalin tak Tolak Gantikan Moeldoko Jadi KSP, Natalius Pigai: Begitu Rusakkah Moral dan Mental Pejabat?

13.00 - 16.00 WIB

Pada pukul 13.00 hingga 16.00 WIB, pemadaman listrik akan diberlakukan di sebagian wilayah Kp Sasak Panjang dan sekitarnya.

13.30 - 16.30 WIB

Pada pukul 13.30 hingga 16.30 WIB, pemadaman listrik akan diberlakukan di sebagian wilayah Jl Ridwan Rais, Jl Nusa Indah, Jl Mahoni, Jl KH Ahmad Dahlan, Jl Kecapi, Jl Angsa, Jl Merak, Jl Belibis, Jl Kedasian, Jl Menteng, Jl Kepundang, Jl Walet, Jl Taufiqurrahman, Jl Pakis, Jl Malaka dan sekitarnya.

PLN Depok menjelaskan jika masyarakat mengalami aktivitas pemadaman listrik di luar jadwal yang sudah ditentukan di atas. Maka kemungkinan besar kondisi tersebut disebabkan oleh terjadinya gangguan kelistrikan di beberapa titik.

Baca Juga: The Penthouse Selesai dengan Season Keduanya, Lee Ji Ah, Eugene, dan Uhm Ki Joon Ungkap Adegan Paling Berkesan

Dengan demikian, pihak PLN Depok meminta kepada masyarakat untuk segera menghubungi Contact Center PLN di nomor 123 atau aplikasi PLN Mobile yang bisa diakses melalui ponsel masing-masing.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: PLN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah