Wali Kota Depok Minta ASN Bantu Korban Gempa Cianjur Lewat Program D'SabR

- 23 November 2022, 11:10 WIB
Wali Kota Depok Mohammad Idris.
Wali Kota Depok Mohammad Idris. /Dok. Mohammad Idris

PR DEPOK - Gempa Cianjur berkekuatan 5,6 menimbulkan ratusan korban meninggal dunia dan ratusan lainnya terluka.

Selain itu, gempa Cianjur juga membuat ribuan warga setempat mengungsi di tenda-tenda karena rumah mereka hancur.

Duka gempa Cianjur membuat sederet aparat pemerintah turun tangan membantu korban gempa Cianjur.

Baca Juga: Update Covid-19 Dunia Rabu, 23 November 2022: Banyak Kasus Baru di Indonesia, Sudah Tembus 6 Juta

Hal serupa juga dilakukan oleh Wali Kota Depok Mohammad Idris dengan mengajak semua Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan pemkot setempat ikut membantu korban gempa Cianjur melalui program D'SabR (Depok Sedekah Bersama).

"Lewat Pak Wakil, saya minta kepada seluruh ASN diarahkan melalui Program D'SabR untuk melakukan distribusi ke sana (Cianjur, red.)," kata Mohammad Idris sebagaimana dikutip dari Antara.

Program D'SabR diinisiasi oleh Pemkot Depok untuk mengumpulkan donasi atau sedekah secara sukarela dari para ASN di kota itu.

Baca Juga: Nonton Drakor Love is dor Suckers Episode 14, Choi Siwon dan Lee Da Hee Bersenang-senang di Karaoke

Program D'SabR diluncurkan Pemkot Depok sejak 2021. Program itu awalnya untuk membantu masyarakat terdampak pandemi COVID-19.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x