WNA China Kembali Tiba di RI, Yan Harahap: Warga Negara Sendiri yang Mudik Dihalau, Dipaksa Balik Arah

10 Mei 2021, 08:50 WIB
Politisi Partai Demokrat, Yan Amarullah Harahap. /Instagram.com/@yanharahap.

PR DEPOK – Politisi Partai Demokrat, Yan Harahap mengemukakan pendapatnya terkait masuknya warga negara asing (WNA) asal China ke Indonesia.

Diketahui, rombongan WNA China kembali tiba di Bandara Soekarno-Hatta di tengah penerapan larangan mudik Lebaran 2021 kepada masyarakat.

Berdasarkan kabar yang dihimpun, WNA China tersebut mendarat melalui Bandara Soekarno Hatta pada Sabtu, 8 Mei 2021.

Baca Juga: Ditanyai Soal Investasi Bodong 212 Mart, Haikal Hassan: Kok Tanya Saya?

Mengenai kembali mendaratnya rombongan WNA China, Yan Harahap kembali menyoroti hal tersebut terjadi di tengah larangan mudik Lebaran 2021 diterapkan oleh pemerintah.

Di tengah penerapan larangan mudik, rombongan demi rombongan WNA Cina kembali tiba di Bandara Soetta,” kata Yan Harahap dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @YanHarahap.

Namun, menurut dia, masyarakat Indonesia sendiri yang hendak mudik Lebaran 2021 justru dilarang, diusir serta dipaksa putar arah.

Baca Juga: Segera Cek eform.bri.co.id/bpum untuk Lihat Daftar Penerima Banpres BPUM BLT UMKM Tahap 3 2021

"Sementara warga negara sendiri yg mau mudik dihalau, diusir, dipaksa balik arah,” tutur Yan Harahap mengakhiri cuitannya.

Cuitan politisi Partai Demokrat Yan Harahap. Tangkap layar Twitter.com/@YanHarahap.

Sebelumnya, Direktur Jenderal Imigrasi Kemenkumham, Jhoni Ginting sebelumnya menyatakan bahwa mereka yang datang ke Indonesia telah memenuhi aturan keimigrasian.

“Seluruh WNA telah memenuhi aturan keimigrasian dengan jenis visa dan kegiatan yang sesuai dengan Peraturan Menkumham Nomor 26 tahun 2020 yaitu untuk kegiatan bekerja, bukan untuk kunjungan wisata,” ucapnya.

Baca Juga: BPUM BLT UMKM Rp1,2 Juta Tahap 3 Kapan Cair? Cek di eform.bri.co.id/bpum, Simak Penjelasan dan Jadwalnya

Sementara itu, kedatang WNA China pada Sabtu, 8 Mei 2021 itu menjadi kali ketiga penerbangan yang membawa rombongan warga asal Tiongkok dalam sepekan melalui Bandara Soekarno Hatta.

Dua penerbangan sebelumnya terjadi pada Selasa, 4 Mei 2021, di mana sebanyak 85 WNA China tiba di Indonesia dengan menggunakan pesawat China Southern Airlines dengan nomor penerbangan CZ8353 dari Shenzhen.

Kemudian, sebanyak 46 WNA China mendarat menggunakan pesawat Xiamen Air MF855 dari Fozhou pada Kamis, 6 Mei 2021.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @YanHarahap

Tags

Terkini

Terpopuler