Kerumunan Jokowi Akibat Rakyat Tak Bisa Tahan Diri, Sammy: Lempar-lempar Kaus, Lalu yang Disalahkan Masyarakat

5 Februari 2022, 06:26 WIB
Sammy Notaslimboy mengomentari soal masyarakat yang disalahkan karena sebabkan kerumunan saat Jokowi berkunjung ke Sumatra Utara. /Instagram @notaslimboy/

PR DEPOK - Belum lama ini, Presiden Jokowi baru saja melakukan kunjungan kerja ke Sumatra Utara.

Dalam kunjungan tersebut, Jokowi diagendakan meninjau dan meresmikan jalan bypass Balige.

Tak hanya itu, Presiden RI ke-7 itu juga dijadwalkan untuk menyerahkan bantuan langsung tunai bagi para pedagang yang ada di Pasar Porsea, Kabupaten Toba.

Baca Juga: Singgung Ceramah Oki Setiana Dewi Soal KDRT, Mustofa: Suami Boleh Memukul Istri, tapi Ada Syaratnya

Namun, kedatangan Jokowi ini sempat menimbulkan kerumunan dari warga yang antusias menyambutnya.

Lautan manusia menyambut Jokowi yang kala itu sempat turun dari mobil untuk membagi-bagikan kaos di Pasar Porsea.

Tak ayal kerumunan ini menjadi kontroversi di masyarakat lantaran dinilai telah melanggar protokol kesehatan.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Depok 5 Februari 2022: Hujan Berintensitas Ringan hingga Sedang Turun Sepanjang Hari

Terkait hal ini, Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting, justru memuji orang nomor satu RI itu.

Pasalnya, menurut Baskami Ginting, presiden mengunjungi tempat-tempat yang sebelumnya tak pernah dikunjungi, tapi kini dikunjungi oleh Jokowi.

Lebih lanujut, ia menilai pemerintah juga telah mengimbau masyarakat agar menerapkan protokol kesehatan, menjaga jarak, dan mengenakan masker.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Karier dan Keuangan Sabtu, 5 Februari 2022: Sagitarius, Uang Tak Terduga akan Datang Besok

Hanya saja, katanya melanjutkan, masyarakat tidak bisa menahan diri dan begitu bahagia saat mengetahui sang presiden akan datang berkunjung.

Baskami menyebut bahwa seharusnya masyarakat yang memahami kunjungan presiden.

Pernyataan Ketua DPRD Sumut ini lantas dikomentari oleh komika Sammy Notaslimboy.

Baca Juga: Cek Status Pendaftaran DTKS Online 2022 DKI Jakarta Pakai NIK KTP

Sammy menyoroti pernyataan Baskami Ginting yang malah 'menyalahkan' masyarakat dalam kerumunan yang terjadi saat kedatangan presiden.

Ia lantas menyinggung soal Jokowi yang membagikan kaus dengan cara melemparkannya ke arah kerumunan.

"Lempar-lempar kaos, lalu yang disalahkan masyarakat," ujar Sammy, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @NOTASLIMBOY.

Cuitan Sammy Notaslimboy. Tangkap layar Twitter @NOTASLIMBOY

Baca Juga: Thariq Halilintar dan Fuji Jadian, Namun Ini yang Buat Haji Faisal Belum Ingin Punya Calon Menantu

Cuitan sang komika ini lantas mendapatkan banyak komentar dari warganet.

Tak sedikit yang juga sependapat dengan Sammy tentang kerumunan yang terjadi pada saat presiden berkunjung itu.

"Dan beliau tidak tahan melempar sesuatu. Klop," kata @aba***.

Baca Juga: Lagi, Jokowi Lempar Kaus ke Kerumunan Warga, Yan Harahap: Pelanggaran Prokes Hanya untuk 'Lawan Politik'

"Apes banget jadi rakyat!" ujar @ima***.

"Heran aku ama diam om.. dah tahu rakyatnya miskin gampang berkerumun kaluk dikasi barang gratisan..," kata @can***.***

Editor: Annisa.Fauziah

Tags

Terkini

Terpopuler