12 Kata-kata Ucapan Selamat Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2022 Penuh Makna untuk Sambut HUT ke-77 RI

15 Agustus 2022, 19:10 WIB
Bendera Indonesia. /Pixabay/mufidpwt/

PR DEPOK - Hari Ulang Tahun atau HUT Kemerdekaan 17 Agustus tahun 2022 sebentar lagi akan segera tiba.

Pada 17 Agustus 2022 mendatang, bangsa Indonesia memperingati HUT Kemerdekan yang ke-77.

Untuk menyambut HUT ke-77 RI, Anda bisa mengirim kata-kata ucapan selamat Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2022 yang penuh makna.

Baca Juga: Akses cekbansos.kemensos.go.id Pakai HP, BPNT Agustus 2022 Cair Rp400.000 ke Nama-nama Berikut

Jika masih bingung menyusun kalimat yang pas, Anda bisa menggunakan kata-kata ucapan selamat Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2022 penuh makna dalam artikel ini.

Dirangkum Pikiranrakyat-Depok-com, berikut 12 kata-kata ucapan selamat Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2022 penuh makna untuk sambut HUT ke-77 RI.

1. Kebebasan tidak pernah berharga dengan harga berapa pun. Itu adalah napas kehidupan. Apa yang tidak akan dibayarkan seseorang untuk hidup? Dirgahayu Indonesiaku ke-77.

Baca Juga: 20 Link Twibbon 17 Agustus 2022 Terbaru, Cocok untuk Memeriahkan HUT ke-77 RI

2. Di hari yang spesial ini, marilah kita merenungkan masa lalu, menghargai masa kini, dan bekerja untuk membangun masa depan yang lebih baik bagi kita semua. Kita berkewajiban untuk melakukannya sebagai warga negara. Selamat Hari Kemerdekaan untukmu.

3. Kemerdekaan adalah kebebasan dalam pikiran kita, iman dalam kata-kata kita, kebanggaan dalam hati kita dan kenangan dalam jiwa kita. Mari kita memberi hormat kepada bangsa di hari patriotik ini. Selamat Hari Kemerdekaan untukmu dan keluarga.

4. “Pattimura-pattimura tua boleh dihancurkan tetapi kelak pattimura-pattimura muda akan bangkit. Selamat Hari Kemerdekaan Indonesiaku!”

Baca Juga: Komnas HAM Cek Langsung Jumlah Tembakan di TKP Penembakan Brigadir J

5. Hari ini bukan sekedar hari kemerdekaan, tapi langkah awal untuk menjaga semangat bangsa. Selamat HUT ke-77 RI.

6. Berulang-ulang telah kita katakan tentang sikap kita bahwa lebih baik hancur daripada dijajah kembali. Selamat Hari Kemerdekaan Indonesia!”

7. Selamat merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia 2022. Semoga kita semua terus berjuang untuk nilai-nilai kebenaran dan semoga bermanfaat.

8. Kita bangsa yang cinta damai tapi kita lebih cinta kemerdekaan. Dirgahayu Indonesiaku!”

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 41 Masih Dibuka, Segera Gabung di Dashboard www.prakerja.go.id

9. "Dirgahayu Indonesia! Semoga segala macam permasalahan lekas terselesaikan sehingga masyarakat dapat hidup sejahtera.

10. Bergabunglah dengan kereta persatuan, lawan korupsi dan teruslah mengibarkan bendera negara kita tercinta! Selamat Hari Kemerdekaan!!!.

11. Perbedaan bukan penghalang untuk saling menghormati juga menghargai. Dengan sikap toleransi, nari kita bisa jaga kedamaian serta kemerdekaan Indonesia. Selamat HUT RI ke-77!.

12. Peringatan 17 Agustus bukan pameran balap karung atau lomba makan saja. Lebih dari itu, 17 Agustus adalah mengenang jasa pahlawan dan memupuk persatuan bangsa. Dirgahayu Republik Indonesia.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Tags

Terkini

Terpopuler