5 Rekomendasi Tempat Soto di Mojokerto yang Enak, Cek Alamat Lengkapnya

29 Mei 2023, 08:54 WIB
Simak 5 tempat makan Soto di Mojokerto, Jawa Timur yang enak. /Tangkapan layar Instagram inspirasilaper./

PR DEPOK - Soto merupakan salah satu menu kuliner makanan yang sering dicari banyak orang.

Soto biasanya cocok dijadikan menu sarapan dan makan malam apalagi ditambah dengan nasi, rasanya wuenak pol!

Berikut adalah 5 rekomendasi tempat makan soto hidden gem yang enak di Kota Mojokerto beserta alamat lengkap dan jam bukanya.

Baca Juga: PKH Tahap 2 Juni 2023 Masih Cair? Pastikan Pencairan Bansos di cekbansos.kemensos.go.id

Rekomendasi tempat-tempat soto ini dikutip PikiranRakyat-Depok dari Google Review berdasarkan rate yang tertinggi.

1. Cak Yasin's Lamonganese Soto Ayam

Rekomendasi pertama untuk tempat soto kali ini adalah salah satu kuliner Soto Lamongan di Kota Mojokerto, Jawa Timur.

Baca Juga: Ini 8 Mie Ayam di Bondowoso yang bisa Bikin Nagih, Cek Alamatnya

Tempat soto ini berlokasi di Ruko Miji Baru, Jl. Pahlawan, Mergelo, Balongsari, Magersari, Kota Mojokerto, Jawa Timur.

Soto Lamongan ini dapat diorder secara online melalui GoFood serta buka setiap hari pukul 09.30 - 22.00 WIB.

2. SOTO DAGING MADURA HAJI SUKRON MAHMUD

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces, Senin, 29 Mei 2023: Rezeki dan Pekerjaan akan Raih Kesuksesan

Berbeda dari rekomendasi yang pertama. Tempat soto kali ini berkonsep soto daging khas Madura yang rasanya disukai oleh para pelanggan nya.

Restoran soto ini beralamat di Jl. Mojopahit No.555, Mergelo, Kranggan, Prajurit Kulon, Kota Mojokerto, Jawa Timur.

Jika kalian penasaran ingin mencobanya, maka perlu diketahui jika tempat soto ini buka setiap hari mulai pukul 07.00-21.00 WIB.

Baca Juga: Terkait Kasus Mario Dandy, Kapolda Metro Jaya Pastikan Tak Ada Perlakuan Khusus

3. Soto Ayam Djarkawik

Rekomendasi tempat soto yang ketiga ini merukan kuliner Soto Ayam.

Soto Ayam Djarkawik ini buka setiap hari mulai dari pukul 07.00-13.30 lalu dilanjut buka kembali di hari yang sama pukul 16.45-21.00 WIB serta bisa diorder online melalui GoFood.

Baca Juga: Sheila on 7 Reunian, Kembalinya Duet Legendaris ke Atas Panggung

Tempat soto ini berada di Jl. Mojopahit No.341, Mergelo, Kranggan, Prajurit Kulon, Kota Mojokerto, Jawa Timur.

4. Soto Daging Lamongan Pak Di

Konsep soto ini hampir sama seperti rekomendasi tempat soto yang kedua. Kali ini adalah Soto Daging Khas Lamongan.

Baca Juga: 20 Twibbon Hari Raya Waisak 2023 dengan Desain Penuh Makna, Cocok Dibagikan ke Sosmed

Soto Daging Lamongan ini berlokasi di Jl. Taman Siswa No.63, Mergelo, Purwotengah, Magersari, Kota Mojokerto, Jawa Tengah.

Kuliner makanan soto ini buka setiap hari pukul 17.00-22.00 WIB. Pemesanan bisa melalui GoFood ataupun langsung makan ditempat.

5. Warung Pojok H.M. Bachri - Soto Daging & Sate Ayam

Baca Juga: 9 Lokasi Mie Ayam di Bondowoso yang Rasanya Paling Nampol, Harganya Murah

Rekomendasi tempat soto yang terakhir ini berada di Jl. Bhayangkara No.7, Mergelo, Miji, Prajurit Kulon, Kota Mojokerto, Jawa Timur.

Tempat soto ini buka setiap hari pukul 07.00-14.00 WIB dan dilanjut buka kembali di hari yang sama mulai dari pukul 17.00-21.30 WIB.

Demikian informasi lengkap terkait 5 rekomendasi tempat soto hidden gem di Mojokerto beserta alamat lengkap dan jam bukanya.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler