HUT ke 78 RI, Inilah Fakta-Fakta Menarik yang Terjadi pada 17 Agustus 1945

8 Agustus 2023, 09:45 WIB
Berikut beberapa fakta-fakta menarik pada tanggal 17 Agustus 1945, ketahuilah menjelang HUT ke 78 RI.* /munasprok.go.id/

PR DEPOK - Inilah fakta-fakta menarik yang terjadi pada tanggal 17 Agustus 1945.

 

Menjelang HUT ke 78 RI tahun ini, ketahuilah beberapa fakta menarik pada tanggal 17 Agustus 1945 yang mungkin belum anda ketahui sebelumnya.

Seperti yang kita ketahui, 17 Agustus diperingati sebagai Hari Kemerdekaan Indonesia. Lantas, apa saja hal menarik yang terjadi pada saat tanggal 17 Agustus 1945?

Dihimpun PikiranRakyat-Depok.com dari berbagai sumber, simaklah fakta-fakta menarik yang terjadi pada tanggal 17 Agustus 1945 berikut:

Baca Juga: Daftar 3 Rumah Makan Gudeg di Boyolali, Bisa Obati Rasa Rindu Kampung Halaman

1. Upacara kemerdekaan yang dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus 1945 dirayakan dengan cara sederhana tanpa ada iringan musik atau pun protokol,

2. Pada tanggal 17 Agustus 1945 tiang bendera menggunakan bambu,

 

3. Pada saat itu naskah asli teks proklamasi yang ditulis langsung oleh Bung Karno pun dibuang ke dalam tong sampah,

4. Teks asli proklamasi yang dibuang kemudian ditemukan oleh seorang wartawan yang berasal dari Aceh DM Diah,

Baca Juga: Buronan Harun Masiku Diduga Ada di Indonesia, KPK Dalami Penyelidikan

5. Teks proklamasi yang dibuang tersebut merupakan draft yang diketik ulang oleh Sajuti Melik,

6. Tak hanya teks proklamasi, dokumentasi selama prosesi proklamasi pun hampir jatuh ke tangan tentara Jepang, namun kemudian diselamatkan oleh Frans Mendoer,

 

7. Selain Hari Kemerdekaan, tanggal 17 Agustus juga dikenang sebagai hari penuh haru dan sedih bagi Bangsa Indonesia,

8. Pada tanggal 17 Agustus 1945 juga dikabarkan bahwa pencipta lagu Indonesia Raya, kemudian WR Soepratman (1937) dan pencetus ilmu Bahasa Indonesia, Herman Neubronner van der Tuuk (1894), dikabarkan meninggal dunia,

Baca Juga: Link Nonton Streaming Persikabo 1973 vs PSS Sleman, Bidik Tiga Poin Penuh!

9. Selain itu mikrofon yang digunakan Soekarno saat upacara proklamasi 17 Agustus 1945 juga dicuri dari stasiun radio milik Jepang.

10. Jika upacara sekarang dilaksanakan secara terbuka dan ramai, justru penyebaran berita proklamasi kemerdekaan dahulu dilakukan dengan sembunyi-sembunyi tanpa perayaan mewah.

 

Nah demikianlah 10 fakta menarik yang terjadi pada tanggal 17 Agustus 1945. Hal ini penting untuk diketahui sebagai bukti cinta dan peduli kepada negeri.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler